Simak review Hp Xiaomi 14T yang memiliki desain mewah, kamera canggih dan performa gahar di harga 6 jutaan(Xiaomi)

TEKNO

Review Hp Xiaomi 14T: Desain Mewah, Kamera Canggih, dan Performa Gahar di Harga 6 Jutaan

Jumat 01 Nov 2024, 21:45 WIB

POSKOTA.CO.ID - Hp Xiaomi 14T belakangan menjadi bahan perbincangan hangat bagi para penggemar teknologi, khususnya smartphone. Penasaran? simak review Xiaomi 14T di sini!

Hp Xiaomi 14T ini digadang-gadang sebagai salah satu flagship killer yang layak dipertimbangkan di kelas harga 6 jutaan. 

Nah berikut adalah review lengkap dari Youtube akun Gadjeet setelah memakai Xiaomi 14T untuk membantu calon pembeli yang tertarik dengan smartphone ini.

Review Hp Xiaomi 14T

Desain dan Build Quality

Desain Xiaomi 14T menjadi sorotan utama. Dengan tampilan belakang yang terkesan kokoh dan kaca sebagai back cover, Hp ini memiliki nuansa premium. 

Namun, desain modul kamera yang menyerupai empat titik seringkali disebut mirip dengan tampilan produk lain, dan ini menuai pro dan kontra. 

Walau tampilannya dianggap cukup modis, beberapa pengguna merasa desainnya kurang orisinal, bahkan dibandingkan dengan Infinix yang fokus pada performa.

Bezel yang tipis dan simetris di bagian depan menjadi salah satu fitur desain yang paling disukai. 

Tombol power dengan tekstur garis-garis memberikan kesan mewah, meski pengalaman genggaman kurang nyaman karena bentuk bodi yang kaku. 

Jika menggunakan casing, kenyamanan genggaman akan terasa lebih baik, tetapi akan menutupi estetika tombol power yang unik.

Kamera Kolaborasi Leica

Xiaomi 14T mengusung tiga lensa kamera di belakang dengan masing-masing memiliki fungsi berbeda. 

Kamera utama 50MP yang berkolaborasi dengan Leica menghasilkan foto yang tajam dan penuh warna. 

Kamera ini menyuguhkan kualitas ala Leica dengan kontras yang pekat sehingga cocok untuk langsung diunggah ke media sosial tanpa perlu banyak diedit.

Meski demikian, kamera ultra-wide yang memiliki resolusi 12MP dinilai kurang mampu menandingi kualitas kamera utamanya, sehingga ada sedikit perbedaan kualitas ketika gambar dibandingkan berdampingan. 

Kamera zoom pada ponsel ini belum dilengkapi Optical Image Stabilization (OIS), membuat pengguna perlu berhati-hati untuk menghindari hasil foto yang blur.

Performa Tanpa Kompromi dengan Dimensity 8200

Dari segi performa, Xiaomi 14T tidak main-main. Ditenagai chipset MediaTek Dimensity 8200, hp ini meraih skor AnTuTu 1,4 juta yang cukup impresif untuk smartphone di kelas 6 jutaan. 

Bermain game seperti Mobile Legends dan PUBG di setting rata kanan tidak menjadi masalah bagi Xiaomi 14T, dengan performa yang stabil dan minim frame drop. 

Untuk Genshin Impact, perangkat ini mampu memberikan pengalaman bermain yang mulus meski perlu cooler eksternal jika digunakan dalam waktu lama agar ponsel tidak cepat panas.

Layar dan Baterai

Mengusung layar AMOLED berukuran 6,6 inci, Xiaomi 14T menawarkan resolusi tajam dengan refresh rate 144Hz yang nyaman untuk scrolling dan gaming. 

Layar juga mendukung Dolby Vision dan HDR10+, memberikan pengalaman menonton film yang imersif. 

Baterainya sebesar 5000 mAh dirasa cukup awet untuk penggunaan sehari-hari, ditambah dukungan fast charging 67W yang memungkinkan pengisian daya dari 1% ke 50% hanya dalam waktu 15 menit.

Fitur Tambahan

Xiaomi 14T sudah memiliki sertifikasi IP68 yang tahan air, cocok untuk aktivitas luar ruangan tanpa khawatir terkena cipratan air. 

Speaker stereo menghasilkan suara yang jernih dan bertenaga, ditambah haptic feedback yang terasa solid dan memuaskan. 

Ada juga IR Blaster yang memungkinkan ponsel digunakan sebagai remote, serta NFC untuk kemudahan transaksi digital.

Meski begitu, beberapa fitur seperti wireless charging dan bypass charging tidak tersedia pada model ini, tetapi hadir pada versi Pro. 

Hal ini wajar mengingat Xiaomi 14T berada di kelas harga menengah dengan banyak keunggulan yang masih mampu bersaing.

Dengan segala fitur dan spesifikasi yang ditawarkan, Hp Xiaomi 14T dinilai sangat layak bagi konsumen yang mencari Hp berkualitas dengan harga 6 jutaan. 

Itu dia performa, kamera, dan kualitas layar yang tajam menjadikan Hp Xiaomi ini pilihan yang sulit dilewatkan.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
Xiaomi 14Thp Xiaomi 14Treview Xiaomi 14Tkamera Xiaomi 14Tharga xiaomi 14treview hp Xiaomi 14Thp xiaomiHp 6 jutaanperforma Xiaomi 14T

Shandra Dwita

Reporter

Shandra Dwita

Editor