Kantor Bandar Judi Online Digerebek Polisi, Begini Penampakan Mewah Ruko yang Diduga Punya Beking Pegawai Komdigi

Jumat 01 Nov 2024, 21:56 WIB
Pegawai Komdigi diguga menjadi beking sebuah ruko yang menjadi kantor judi online. (X/@partaisocmed)

Pegawai Komdigi diguga menjadi beking sebuah ruko yang menjadi kantor judi online. (X/@partaisocmed)

Keterangan ini disampaikan oleh Brigjen Truniyudo, Karo Penmas Divisi Humas Polri. "Salah satu pegawai Kementerian Komdigi masih dilakukan pemeriksaan," ujarnya.

Para pegawai Kementerian Komdigi ini memiliki wewenang memblokir situs judi online, tetapi malah melindunginya karena mengenal bandar judi tersebut.

“Dari 11 orang itu, 10 orang adalah oknum pegawai Kemenkomdigi, antara lain ada juga staf ahli dari Komdigi,” kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Ade Ary Syam Indradi di Jakarta, Jumat 1 November 2024.

Pegawai Komdigi yang ditangkap itu memiliki kewenangan untuk mengecek laman judi daring hingga memblokir. Namun, mereka menyalahgunakan wewenang itu. “Nyatanya, situs tidak diblokir,” jelasnya.

Kini ada beberapa staf ahli di Komdigi yang sedang diperiksa secara intensif. Mereka kemudian akan ditahan di Rumah Tahanan Polda Metro Jaya.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Berita Terkait

Miris! Judol Susupi Kementerian Komdigi

Sabtu 02 Nov 2024, 07:57 WIB
undefined

News Update