Cek jadwal pendaftaran Kartu Prakerja dengan cara ini. (Dok. Prakerja)

EKONOMI

Langsung Cek Jadwal Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 72 dengan Dua Cara Ini

Kamis 31 Okt 2024, 14:21 WIB

POSKOTA.CO.ID - Program Kartu Prakerja gelombang 72 masih ditunggu oleh banyak masyarakat Indonesia yang ingin meningkatkan keterampilan dan kemampuan mereka melalui pelatihan gratis.

Namun, hingga kini kepastian jadwal pendaftaran Kartu Prakerja untuk geombang 72 masih belum diumumkan oleh pihak manajemen Kartu Prakerja.

Program ini terakhir kali membuka gelombang pendaftaran untuk gelombang 71 yang dilangsungkan pada 2 Agustus 2024.

Bagi yang ingin mengetahui kapan gelombang 72 akan dibuka, Anda bisa memantau secara langsung melalui cara-cara yang akan diinformasikan dalam artikel ini.

Berikut ini adalah panduan cara mengecek jadwal pendaftarannya melalui situs resmi dan media sosial Kartu Prakerja.

Cara Cek Jadwal Pendaftaran Kartu Prakerja di Situs Resmi

1. Buka Browser di Perangkat Anda

Pastikan Anda memiliki koneksi internet yang stabil dan buka browser di perangkat Anda, baik di ponsel, laptop, atau komputer.

2. Kunjungi Situs Resmi prakerja.go.id

Masuk ke situs resmi Kartu Prakerja di www.prakerja.go.id dan pastikan Anda mengunjungi situs yang benar agar terhindar dari informasi palsu.

3. Masuk atau Login ke Akun Anda

Jika Anda sudah memiliki akun, Anda tinggal klik 'Masuk' dan login dengan menggunakan alamat email dan password yang sudah terdaftar. Jika belum memiliki akun, Anda perlu mendaftar terlebih dahulu.

4. Pilih Menu Dashboard Prakerja

Setelah berhasil login, buka menu dashboard Prakerja Anda. Di dashboard ini, Anda akan melihat berbagai informasi penting terkait program Kartu Prakerja, termasuk gelombang baru yang sedang dibuka.

5. Periksa Menu Gabung Gelombang

Jika gelombang 72 sudah dibuka, Anda akan melihat tombol atau tulisan 'Gabung Gelombang' pada dashboard Prakerja Anda.

Jika belum ada, artinya pendaftaran belum dibuka dan Anda perlu menunggu pengumuman resmi atau cek kembali secara berkala.

Cara Cek Jadwal Pendaftaran Kartu Prakerja Melalui Media Sosial

Selain melalui situs resmi, Anda juga bisa memantau jadwal pembukaan gelombang 72 melalui media sosial resmi Kartu Prakerja. Berikut caranya:

1. Buka Media Sosial Resmi Kartu Prakerja

Anda dapat mengunjungi media sosial resmi Prakerja di Instagram @prakerja.go.id atau TikTok @kitaprakerja.

2. Cari Postingan Terbaru

Lihat postingan terbaru di akun-akun tersebut, jika gelombang 72 sudah dibuka akan ada pengumuman yang berisi informasi tanggal pembukaan pendaftaran serta persyaratan lainnya.

Syarat Daftar Kartu Prakerja

  1. Warga Negara Indonesia (WNI) dibuktikan dengan Kartu Tanda Penduduk (KTP).
  2. Usia minimal 18 tahun dan maksimal 64 tahun.
  3. Tidak sedang menempuh pendidikan formal, seperti sekolah atau kuliah.
  4. Sedang mencari pekerjaan atau ingin meningkatkan keterampilan.
  5. UMKM diperbolehkan mendaftar untuk meningkatkan kapasitas usaha.
  6. Penerima bansos boleh mendaftar agar bisa memperbaiki perekonomian dengan karir yang lebih baik.
  7. Bukan pejabat negara, pimpinan BUMN/BUMD, atau pejabat pemerintahan lainnya.
  8. Maksimal 2 Nomor Induk Kependudukan (NIK) dalam satu Kartu Keluarga (KK) yang dapat menjadi penerima Kartu Prakerja.

Program Kartu Prakerja memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk mengembangkan keterampilan sekaligus mendapatkan insentif yang bisa digunakan sebagai modal atau biaya hidup.

Pastikan Anda memenuhi semua syarat dan selalu perbarui informasi melalui situs resmi serta media sosial Kartu Prakerja agar tidak ketinggalan informasi penting terkait jadwal pendaftaran gelombang 72.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
kartu prakerjagelombang 72gelombang 71daftar kartu prakerjaCek Jadwal Pendaftaran Kartu PrakerjaSyarat Daftar Kartu Prakerja

Huriyyatul Wardah

Reporter

Huriyyatul Wardah

Editor