Galbay Pinjol dan Masuk Daftar Hitam? Simak di Sini Cara Cek SLIK OJK Secara Mandiri Melalui Laman Resminya, Dijamin Berhasil

Kamis 31 Okt 2024, 10:21 WIB
Begini cara cek mandiri SLIK OJK jika Anda masuk daftar hitamnya.(Poskota/Adhitya Fajar Fikrillah)

Begini cara cek mandiri SLIK OJK jika Anda masuk daftar hitamnya.(Poskota/Adhitya Fajar Fikrillah)

POSKOTA.CO.ID - Jika Anda terlanjur gagal bayar (pinjol) akan ada beberapa risiko yang Anda dapatkan, salah satunya adalah masuk daftar hitam SLIK OJK.

Dikutip dari laman resmi Otoritas Jasa Keuangan (OJK), SLIK OJK adalah Sistem Layanan Informasi Keuangan atau SLIK sendiri merupakan sistem informasi yang pengelolaannya dibawah tanggung jawab OJK.

SLIK ini bertujuan untuk melaksanakan tugas pengawasan dan pelayanan informasi keuangan, yang salah satunya berupa penyediaan informasi debitur (iDeb).

Jika nama Anda masuk ke sistem tersebut, Anda tidak bisa mengajukan pinjaman lain sebelum menyelesaikan cicilan atau Anda bisa meminta restrukturisasi pembayaran kepada pihak pinjaman oline (pinjol).

Cara Cek SLIK OJK

Dikutip dari akun Sharing Pinjaman Online, ada beberapa tips untuk melakukan cek SLIK OJK secara mandiri melalui idebku.ojk.go.id yang dijamin berhasil. Berikut penjelasannya:

Pertama

Jadwal pengecekan SLIK itu terbagi dalam 5 sesi:

  • Pukul 06.00 WIB
  • Pukul 09.00 WIB
  • Pukul 12.00 WIB
  • Pukul 15.00 WIB
  • Pukul 19.00 WIB

Pastikan Anda sudah standby sebelum sesi tersebut dikarenakan ada ketentuan kuota yang akan jadi rebutan. Contohnya, jika Anda ingin sesi pukul 15.00 maka Anda stanby di website pukul 14.55.

Kedua

Ada yang harus Anda siapkan untuk pengecekan ini, di antaranya:

  • Siapkan Foto Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  • Foto selfie dengan KTP
  • Foto selfie sambil menunjukkan angga 4 atau 5 sesuai dengan instruksi yang diberikan
  • Pastikan format foto JPEG atau JPG dan tidak lebih dari 4Mb

Ketiga

Tips untuk pengguna iPhone atau Android, jangan gunakan safari pada pencarian lebih baik menggunakan Google Chrome. Jangan lupa untuk compress foto Anda agar memorinya tidak terlalu besar.

Agar lebih mudah, silahkan screenshot foto Anda di galeri kemudian dipotong sesuai kebutuhan, supaya format foto  tidak lebih dari 4Mb.

Keempat

Masukkan email dengan benar karena hasil pengecekan akan dikirim via email. Setelah berhasil Anda akan dapat email dari OJK terakit dengan Pendaftaran Permintaan Informasi Debitur dan akan muncul nomor pendaftarannya.

Kelima

Berita Terkait
News Update