Pemain Timnas Indonesia, Mees Hilgers menyumbangkan satu gol untuk kemenangan Twente atas Heracles Almelo pada Minggu, 27 Oktober 2024. (Dok. Twente)

Sepak Bola

Twente Gilas Heracles, Mees Hilgers Sumbang Gol

Minggu 27 Okt 2024, 23:18 WIB

POSKOTA.CO.ID - Pemain Tim Nasional (Timnas) Indonesia, Mees Hilgers menyumbangkan satu gol untuk kemenangan FC Twente atas Heracles 5-0.

Twente berhadapan dengan Heracles dalam lanjutan Liga Belanda 2024-2025 di Grolsch Veste pada Minggu, 27 Oktober 2024, malam WIB.

Empat gol lainnya dicetak pemain Heracles yang melakukan kesalahan, Anass Salah-Edidine, Sam Lammers, dan Michel Vlap.

Kesebelasan tuan rumah tampil dominan sejak awal laga. Pada menit ke-38, Twente membuka keunggulan seusai Mimeirhel Benita mencetak gol bunuh diri.

Hanya berselang beberapa menit kemudian, Eddine menggandakan kedudukan untuk Twente atas Heracles menjadi 2-0.

Kedudukan 2-0 menutup babak pertama pertandingan tersebut. Untuk sementara waktu, Twente memimpin skor atas Heracles.

Berselang kemudian, Hilgers mencetak gol tambahan untuk Twente pada menit ke-59. Ia menandukan bola hasil sepak pojok Vlap.

Heracles makin tertekan pada saat The Tukkers berupaya menambah gol. Gol keempat pun tercipta pada menit ke-77 berkat Lammers.

Pertandingan kemudian ditutup dengan gol Vlap pada masa injury time. Twente pun berhak mendapatkan 3 poin dari kemenangan atas Heracles 5-0.

Kemenangan ini menandai Twente keluar dari keterpurukan setelah gagal meraih poin penuh dari dua laga terakhir di Liga Belanda musim ini.

Sebelumnya, anak asuh Joseph Oosting itu bermain imbang denga RKC Waalwijk 2-2 dan dikalahkan Feyenoord 1-2.

Di klasemen sementara Eredevisie, Twente menempati peringkat kelima dengan 18 poin dari sepuluh pertandingan.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
Mees Hilgerstimnas indonesiatwenteliga belanda

Febrian Hafizh Muchtamar

Reporter

Febrian Hafizh Muchtamar

Editor