Shireen Sungkar Buka Suara, Yakin Paula Verhoeven Tidak Selingkuh.(Instagram/@paula_verhoeven)

Seleb

Shireen Sungkar Buka Suara, Yakin Paula Verhoeven Tidak Selingkuh 

Minggu 27 Okt 2024, 18:33 WIB

POSKOTA.CO.ID - Artis sekaligus sahabat dari Paula Verhoeven, Shireen Sungkar turut angkat bicara soal isu perselingkuhan yang dituduhkan padanya. 

Shireen Sungkar memilih bungkam dan tak membeberkan cerita dibalik bercerainya Baim Wong dan Paula Verhoeven. 

Hal tersebut karena Shireen Sungkar menghormati privasi diantara kedua belah pihak. 

“Itu kan privasi mereka. Walaupun aku tahu ceritanya seperti apa, tetap harus tanya dulu, boleh nggak aku ceritakan,” ujar Shireen saat yang dikutip di kanal YouTube Mantra Room, Sabtu, 26 Oktober 2024.

Shiren Sungkar pun menyebut bahwa tidak adanya perselingkuhan diantara keduanya. Namun, ia tetap agar Paula yang menjawab semuanya. 

“Setahu saya nggak ada (perselingkuhan). Biar Paula sendiri yang menjawab,” ujar Shireen.

Mendengar kabar Baim Wong menggugat cerai Paula Verhoeven, Shireen pun mengaku terkejut. 

“Kaget lah, aku sih berharap baik-baik saja,” ujar Shireen Sungkar.

Sebagai sahabat, ia pun mendoakan agar proses perceraian berjalan lancar dan memberikan yang terbaik untuk keduanya.

Shireen juga berharap agar keduanya dapat menyelesaikan masalah dengan baik. 

Apalagi saat ini keduanya sudah memiliki dua anak laki-laki yang sangat membutuhkan perhatian kedua orangtuanya. 

“Doakan saja mudah-mudahan yang terbaik. Ini pasti momen sulit buat keduanya. Paula sahabat saya, semoga diberkati di setiap langkahnya dan dimudahkan,” ujar Shireen. 

Diberitakan sebelumnya bahwa Paula Verhoeven telah membantah tuduhan perselingkuhan yang dilayangkan oleh Baim Wong. 

Ia mengunggah klarifikasi tersebut melalui akun Instagram pribadinya nya, @paula_verhoeven. 

“Selama masa pernikahan sebagai istri, saya sangat paham, saya memiliki banyak kekurangan," ujar Paula.

"Namun, dalam kesempatan ini, saya ingin meluruskan bahwa berita perselingkuhan itu tidak benar.” lanjutnya. 

Dapatkan update berita terbaru dan breaking news setiap hari dari Poskota. Ikuti saluran WhatsApp Poskota serta Google News Poskota

Tags:
shireen-sungkarPaula Verhoeven

Resi Siti Jubaedah

Reporter

Resi Siti Jubaedah

Editor