POSKOTA.CO.ID - Program Kartu Prakerja dirancang untuk membantu masyarakat yang ingin mengembangkan keterampilan. Saat ini masyarakat tengah menanti pembukaan pendaftaran gelombang 72.
Kendati sudah hampir 3 bulan, program ini masih belum di buka kembali sejak gelombang 71 diselenggarakan pada Agustus 2024.
Belum ada pemberitahuan apapun di situs resmi maupun instagram Prakerja mengenai pembukaan program sampai artikel ini dibuat.
Padahal sebelumnya program rutin dilaksanakan setiap bulan. Tidak diketahui secara pasti kenapa program mengalami penundaan yang cukup lama.
Namun, menurut penuturan Direktur Eksekutif Manajemen pelaksana Program Kartu Prakerja, Denni Puspa Purbasari, kelanjutan dari program ini masih menunggu kebijakan presiden selanjutnya, yakni Prabowo Subianto.
"Saya tidak bisa memberi komentar sekarang, tidak boleh kemajon (mendahului keputusan, Red). Itu tunggu saja kabarnya nanti," Tutur Denni, dikutip Poskota pada Minggu, 27 Oktober 2024.
Kelanjutan Program Prakerja Tahun 2025
Banyak juga diantara masyarakat yang bertanya-tanya tentang keberlanjutan program di tahun yang akan datang pada masa pemerintahan presiden anyar, Prabowo Subianto.
Menteri Keuangan, Sri Mulyani Indrawati memberi informasi bahwa program perlindungan sosial (perlinsos) akan dilanjutkan, hal itu disampaikan saat rapat pembahasan Rencana Anggaran Pendapatan Belanja Negara (RAPBN) 2025 pada Agustus lalu.
Melansir dari situs Kementerian Keuangan, Kartu Prakerja merupakan salah satu program perlinsos, termasuk juga didalamnya Bantuan Langsung Tunai (BLT).
Jadi masih ada kemungkinan program ini akan dilanjutkan kembali pada 2025 mendatang di masa pemerintahan Prabowo-Gibran.
Program Kartu Prakerja ini memberikan kesempatan bagi masyarakat yang ingin meningkatkan keterampilan serta mendapatkan saldo dana insentif tambahan setelah menyelesaikan pelatihan.
Setiap peserta terdaftar akan diberikan beasiswa pelatihan Rp3.500.000 yang masuk ke akun Prakerja, serta insentif Rp700.000 yang bisa ditarik ke dompet elektronik atau rekening peserta.
Masyarakat yang menanti pembukaan Kartu Prakerja gelombang 72 bisa memantau informasi di instagram atau situs resmi mereka.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.