prakerja segera dibuka, cek syarat pendaftarannya. (poskota/faiz)

EKONOMI

Mahasiswa Bisa Daftar Prakerja? Cek Ketentuan Syarat Penerimanya

Sabtu 26 Okt 2024, 15:16 WIB

POSKOTA.CO.ID - Bantuan Kartu Prakerja merupakan program yang dibuat pemerintah untuk memberikan kesempatan masyarakat mendapatkan peningkatan kompetensi kerja. 

Tiap peserta yang lolos bantuan ini akan mendapatkan pelatihan-pelatihan secara online untuk meningkatkan kemampuan kerja.

Sebagai informasi, bantuan ini telah dibuat pemerintah pada tahun 2020 dan terus berlanjut hingga tahun 2024 ini.

Total bantuan yang diberikan kepada masing-masing peserta Kartu Prakerja ini adalah Rp4.200.000, dengan alokasi dana Rp3.500.000 sebagai biaya pelatihan dan Rp700.000 sebagai insentif.

Bagi masyarakat yang berminat tentu saja bisa mendaftarkan diri menjadi penerima bantuan Kartu Prakerja.

Namun tidak semua kalangan dibolehkan mendaftar, karena ada syarat yang telah ditentukan untuk membuat penyalurannya tepat sasaran.

Nah bagi para mahasiswa apakah bisa mendaftar pada program Prakerja? Simak ulasan lengkapnya di bawah ini.

Syarat Penerima Prakerja

Kartu Prakerja adalah program bantuan bersyarat dari pemerintah, dimana bantuan ini berbeda dengan bansos.

Para penerimanya adalah angkatan produktif yang belum bekerja atau baru saja diberhentikan dari pekerjaannya.

Peserta Prakerja akan dibekali skill dari pelatihan sehingga diharapkan bisa membantu mereka kembali bersaing di dunia kerja.

Namun bagi para mahasiswa yang berminat, rupanya tidak bisa mendaftar karena salah satu syarat penerimanya adalah tidak sedang menempuh pendidikan formal seperti perkuliahan. Berikut ini syarat penerima Prakerja:

Jadi sudah jelas, bagi mahasiswa yang mendaftar Prakerja mungkin bisa saja membuat akun.

Namun peserta yang masih kuliah tidak akan lolos pada seleksi administrasi berdasarkan persyaratan tersebut.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
Saldo DANA GratisInsentifprakerjakartu prakerjasyarat penerima prakerjaSaldo dana

Muhammad Faiz Sultan

Reporter

Muhammad Faiz Sultan

Editor