Berikut spesifikasi Infinix Hot 50 Pro Plus dan harga yang terjangkau.(GSMArena)

TEKNO

Infinix Hot 50 Pro Plus Resmi Rilis, Bawa Desain Layar 3D-Curved dan Bodi Tipis, Cek Spesifikasi dan Harganya

Jumat 25 Okt 2024, 21:48 WIB

POSKOTA.CO.ID - Infinix Hot 50 Pro Plus resmi rilis di pasar Indonesia pada 24 November 2024 kemarin dengan  mengusung desain layar lengkung yakni 3D-Curved. 

Infinix Hot 50 Pro Plus memiliki desain SlimEdge yang mengklaim bahwa hp ini memiliki bodi tertipis di dunia.

Tidak hanya tipis saja, hp ini juga telah dilapisi Corning Gorilla Glass yakni kaca premium untuk produk flagship meningkatkan ketahanan goresan, jatuh dan tekukan.

Tampilan desain yang elegan dan berkilau itu berhasil mencuri perhatian pecinta gadget atau pengguna setia Infinix.

Jaringan konektivitas yang telah didukung dari hp ini yakni 4G, WiFi, bluetooth, NFC dan fitur lainnya yang semakin menyempurnakan hp ini.

Spesifikasi Infinix Hot 50 Pro Plus

Terkait dapur pacu telah ditenagai dengan chipset MediaTek Helio G100 fibrasi 6nm dengan GPU Mali-G57 MC2.

Performa itu telah dipadukan dengan RAM 8 GB dan penyimpanan internal 128 GB dan 256 GB dengan menyediakan slot microSD.

Tak hanya itu, kinerja dari chipset itu juga menyokong baterai berkapasitas 5000 mAh dengan bantuan fitur fast charging 33 W.

Bodi tipis itu memiliki dimensi 164,1 x 74,4 x 6,8 mm dengan berat 162 gram dengan bahan material kaca pada bagian depan dan belakang bagian belakang dan bingkai.

Pada sektor layar lengkung (curved) itu memiliki panel AMOLED dengan refresh rate 120Hz yang akan menampilkan visual yang detail dan mulus.

Layar yang terbentang itu memiliki ukuran 6,78 inci dengan resolusi 1080 x 2436 piksel dan memiliki tingkat kecerahan hingga 1300 nits di bawah sinar matahari.

Soal kamera memiliki resolusi yang cukup besar d kelasnya yakni 50 MP untuk wide dan 2 MP untuk lensa bokeh.

Sementara, pada bagian layar telah tersemat kamera depan yang memiliki resolusi 13 MP untuk lensa wide.

Harga Infinix Hot 50 Pro Plus

Harga yang dibanderol pada Infinix Hot 50 Pro Plus cukup terjangkau yakni Rp2.599.000 varian RAM 8 GB/256 G.

Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.

Tags:
infinix hot 50 pro plusspesifikasi infinix hot 50 pro plusharga infinix hot 50 pro plusHp Infinix Hot 50 Pro Plushp infinix

Iko Sara Hosa

Reporter

Iko Sara Hosa

Editor