Simak review lengkap Hp Infinix Hot 50 Pro Plus yang dibanderol 2 jutaan yang memiliki tampilan elegan dan fitur menawan.(Infinix)

TEKNO

Review Infinix Hot 50 Pro Plus, Hp 2 Jutaan yang Tampil Elegan dengan Fitur Menawan

Kamis 24 Okt 2024, 22:40 WIB

POSKOTA.CO.ID - Infinix kembali menghadirkan gebrakan baru melalui peluncuran seri terbarunya, Infinix Hot 50 Pro Plus. 

Seri ini tampak cantik dan penuh gaya, menyasar segmen pasar dengan harga sekitar Rp2 jutaan, yang secara tradisional merupakan ranah seri Hot. 
Namun kali ini, Infinix berani menaikkan ekspektasi dengan membidik level lebih tinggi, mendekati kesan seri Note.

Berikut review jelas mengenai Hp Infinix Hot 50 Pro Plus yang dibanderol seharga 2 jutaan aja!

Review Hp Infinix Hot 50 Pro Plus

Desain dan Bundling Eksklusif

Ada satu hal yang mencuri perhatian dari Infinix Hot 50 Pro Plus adalah gift box eksklusif yang hadir bersamaan dengan pembelian, meski hanya tersedia untuk penjualan offline dan dalam stok terbatas. 

Paket bundling ini mencakup beberapa bonus menarik seperti Power Bank X-Power Go berkapasitas 5000 mAh dengan fitur Fast Charge 12W.

Tak hanya itu, ada berbagai merchandise berkolaborasi dengan JKT48, salah satunya adalah photocard eksklusif idol grup tersebut.

Desain perangkat ini memberikan kesan yang berbeda dari seri Hot biasanya. Tipis, hanya 6.8mm, dan tampil elegan dengan 3D Curve Slim Edge Design. 

Perangkat ini mengusung layar 120Hz AMOLED yang menjanjikan pengalaman visual tajam dan halus, jarang ditemukan pada HP di rentang harga ini.

Performa Tangguh dengan Helio G100

Spesifikasi lainnya, Hp Infinix Hot 50 Pro Plus juga diperkuat dengan prosesor Helio G100, sebuah chipset baru yang mampu mendukung performa kamera hingga 200MP. 

Walaupun prosesor ini sebenarnya merupakan pengembangan dari Helio G99, Infinix memberikan klaim bahwa Hp ini akan tetap lancar digunakan hingga 60 bulan atau 5 tahun, berkat sertifikasi dari TUV 60 Month Fluency. 

Namun, klaim ini tentu masih harus dibuktikan dengan pemakaian jangka panjang.

Untuk mendukung multitasking, HP ini dilengkapi dengan RAM 8GB yang bisa diperluas hingga 8GB tambahan dengan software, serta memori internal 256GB. 

Baterai berkapasitas 5000 mAh yang dilengkapi teknologi Advanced Fast Charge 33W siap menunjang aktivitas sehari-hari tanpa khawatir kehabisan daya.

Kamera dan Fitur Tambahan

Sektor kamera Infinix Hot 50 Pro Plus menawarkan kamera utama beresolusi 50MP yang diapit oleh dua sensor lainnya. 

Namun, dari ketiga modul yang terlihat, hanya sensor 50MP yang berfungsi sepenuhnya, sementara dua lainnya lebih berfungsi sebagai estetika. 

Kamera depan beresolusi 13MP juga cukup mumpuni untuk menghasilkan selfie yang tajam.

Fitur-fitur tambahan lain yang patut dihighlight adalah adanya dual speaker dengan teknologi dari JBL yang menjamin kualitas audio lebih baik, serta NFC dan splash-proof dengan sertifikasi IP54 yang melindungi dari percikan air.

Dengan harga sekitar Rp2 jutaan, Infinix Hot 50 Pro Plus berhasil memberikan pengalaman premium yang biasanya hanya ditemukan di seri-seri Note. 

Desain yang ramping dan elegan, layar AMOLED 120Hz, prosesor tangguh, serta bundling eksklusif dengan JKT48, menjadikan Hp ini paket lengkap yang patut dipertimbangkan di kelasnya.

Hp ini cocok untuk mereka yang mencari ponsel bergaya dengan performa mumpuni tanpa harus merogoh kocek terlalu dalam. 

Meski beberapa fitur seperti RAM dan kamera terasa sedikit, keseluruhan paket yang ditawarkan cukup solid untuk pengguna di segmen harga ini. Tertarik beli?

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
Hp Infinix Hot 50 Pro Plusinfinix hot 50 pro plusInfinix HOT 50 Pro+hp infinixreview Infinix Hot 50 Pro Plusspesifikasi infinix hot 50 pro plus

Shandra Dwita

Reporter

Shandra Dwita

Editor