POSKOTA.CO.ID - Anda bisa mendapatkan saldo DANA gratis Rp600.000 dan bonus Rp100.000 dari program pemerintah Kartu Prakerja.
Seperti diketahui, saat ini masyarakat Indonesia masih menantikan pengumuman pembukaan Prakerja gelombang 72.
Setelah sukses melaksakanan gelombang 71 pada Agustus 2024, hingga kin pihak pelaksana belum mengumumkan kapan Kartu Prakerja gelombang 72 dibuka.
Kartu Prakerja merupakan program beasiswa pelatihan garapan pemerintah sejak April 2020 yang bertujuan untuk meningkatkan kompetensi kerja dan kewirausahaan bagi masyarakat.
Apabila Anda menjadi satu di antara peserta yang berhasil lolos, maka ada kesempatan untuk klaim saldo DANA gratis Rp600.000 dan bonus Rp100.000.
Uang gratis dari pemerintah tersebut merupakan insentif yang akan Anda peroleh setelah melalui berbagai tahapan dari Kartu Prakerja.
Bagaimana Cara Mendapatkan Insentif Prakerja?
Perlu diketahui, sebelum meraih insentif Prakerja, peserta yang lolos akan diberikan saldo bantuan non tunai sebesar Rp3.500.000 untuk biaya pelatihan.
Dengan bantuan tersebut, Anda dapat membeli pelatihan di platform digital yang terafiliasi dengan Prakerja seperti Bukalapak dan Tokopedia.
Kemudian, setelah Anda berhasil melewati pelatihan pertama, akan ada insentif pasca pelatihan sebesar Rp600.000 yang diberikan sebanyak satu kali.
Sebagai tambahan, pihak Kartu Prakerja memberikan bonus insentif sebesar Rp100.000 bagi peserta yang melakukan pengisian survei evaluasi sebanyak dua kali. Berikut rinciannya:
- Insentif pasca pelatihan atau biaya mencari kerja: Rp600.000 (enam ratus ribu rupiah)
- Insentif pengisian survei evaluasi dua kali: Rp100.000 (seratus ribu rupiah)
Dengan begitu, total insentif yang Anda dapatkan dari program pemerintah ini adalah sebesar Rp700.000. Para peserta dapat bisa mencairkannya ke rekening bank atau e-wallet semisal DANA.
Bagi Anda yang memilih metode pencairan menggunakan dompet digital DANA, pastikan akun tersebut sudah melalui proses upgrade ke versi premium.
Insentif Prakerja hanya bisa Anda dapatkan setelah:
- Menyelesaikan pelatihan
- Memberikan ulasan dan penilaian pelatihan
- Menyambungkan rekening atau e-wallet
- Mengisi survei evaluasi
Demikian informasi seputar saldo DANA gratis dari insentif Prakerja sebesar Rp700.000. Semoga bermanfaat.
Jangan lupa untuk memantau terus laman resmi Prakerja atau media sosial Instagram @prakerja.go.id untuk mengetahui informasi terbaru mengenai pendaftaran gelombang 72.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.