POSKOTA.CO.ID - BI Checking yang kini telah digantikan oleh Sistem Layanan Informasi Keuangan (SLIK) Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menjadi layanan penting yang harus diperhatikan sebelum ajukan pinjaman online (pinjol).
BI Checking sendiri digunakan untuk mengecek riwayat kredit seseorang. Dengan adanya BI Checking atau SLIK OJK, bank, lembaga keuangan, dan perusahaan fintech dapat mengetahui kualitas kredit seseorang.
Sehingga dapat digunakan sebagai pertimbangan dalam pengajuan pinjaman atau dalam proses rekrutmen karyawan. Berikut ini adalah cara cek BI Checking (SLIK OJK) dan kegunaannya.
Apa Itu SLIK OJK?
Sistem Layanan Informasi Keuangan (SLIK) dikelola oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). SLIK OJK berfungsi untuk mencatat semua informasi terkait riwayat kredit seseorang, termasuk jenis pinjaman, jumlah pinjaman, tenor, serta kualitas pembayaran.
Kegunaan SLIK OJK
1. Pengajuan Kredit atau Pinjaman
SLIK OJK membantu bank dan lembaga keuangan untuk mengevaluasi apakah seseorang layak diberikan kredit.
Jika catatan kredit menunjukkan riwayat pembayaran yang lancar, maka pengajuan pinjaman seperti Kredit Pemilikan Rumah (KPR), Kredit Tanpa Agunan (KTA), atau kredit kendaraan bermotor bisa lebih mudah disetujui.
Sebaliknya, jika riwayat pembayaran menunjukkan keterlambatan atau gagal bayar, maka pengajuan pinjaman berpotensi ditolak atau dikenakan bunga lebih tinggi.
2. Mempermudah Pengajuan Kartu Kredit
Sebelum menyetujui aplikasi kartu kredit, bank biasanya mengecek skor kredit seseorang melalui SLIK OJK. Skor yang baik meningkatkan kemungkinan pengajuan disetujui dengan limit yang lebih besar.
3. Seleksi Pekerjaan
Beberapa perusahaan, terutama di sektor perbankan, keuangan, fintech, dan perusahaan yang berurusan dengan data sensitif, memeriksa riwayat kredit calon karyawan.
Riwayat kredit yang buruk bisa menjadi pertimbangan untuk menolak calon karyawan.
4. Mengurangi Risiko Kredit Macet
Dengan adanya SLIK OJK, bank dan lembaga keuangan dapat mengurangi risiko kredit macet dengan menilai lebih cermat riwayat keuangan calon debitur sebelum memberikan pinjaman.