POSKOTA.CO.ID - Atletico Madrid akan menjamu Leganes pada pekan ke-10 La Liga Spanyol 2024/2025.
Laga Atletico Madrid kontra Leganes bakal berlangsung di Stadion Riyadh Metropiltano, Minggu 20 Oktober 2024.
Leganes menjadi lawan yang cocok dijadikan santapan bagi Atletico Madrid untuk terus menempel ketat Barcelona dan Real Madrid.
Sementara ini, Antoine Griezmann dan kawan-kawan masih tertahan di posisi ketiga terpaut tujuh angka dari Barcelona dan Real Madrid.
Adapun Leganes masih tertatih di ambang zona degradasi dengan masih memiliki koleksi 8 angka.
Leganes bahkan tak pernah menang lagi dalam 5 laga terakhirnya di La Liga Spanyol (kalah 2 kali, imbang 3 kali).
Jelang laga ini, pelatih Los Rojiblancos, Diego Simeone akan merotasi susunan formasi dan mengistirahatkan beberapa pemain andalan.
Jose Maria Gimenez, Rodrigo De Paul, Conor Gallagher, dan Julian Alvarez akan duduk terlebih dulu di bangku cadangan.
Antoine Griezmann dan Angel Correa akan menjadi komandan di lini depan yang dilengkapi dengan ujung tombang Alexander Sorloth.
Sementara di kubu tamu, striker tajam Leganes, Sebastian Haller juga akan diistirahatkan terlebih dulu.
Line Up Resmi
Atletico Madrid
Oblak; Molina, Witsel, Lenglet, Galan; Koke, Barrios, Riquelme, Griezmann; Correa, Sorloth
Leganes
Dmitrovic; Rosier, Gonzalez, Nastasic, Hernandez; Neyou, Tapia, Cisse; Cruz, de la Fuente, Raba
Saksikan laga La Liga Spanyol antara Atletico Madrid versus Leganes, Minggu 20 Oktober 2024 pukul 21.15 WIB melalui link streaming di bawah.
Link streaming Atletico Madrid vs Leganes: https://www.vidio.com/live/6317-bein-3?schedule_id=3795108&utm_source=google&utm_medium=livestream&utm_campaign=laliga
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.