Presiden Prabowo Subianto mengumumkan susunan Kabinet Merah Putih yang akan dipimpinnya hingga lima tahun ke depan. (Dok. Setkab)

Nasional

Jadwal Pelantikan Menteri-Wamen Kabinet Merah Putih

Minggu 20 Okt 2024, 23:59 WIB

POSKOTA.CO.ID - Nama-nama Menteri dan Wakil Menteri (Wamen) telah diumumkan Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara Jakarta pada Minggu, 20 Oktober 2024.

Prabowo menunjuk 48 menteri, lima kepala lembaga, dan 56 wamen serta kepala lembaga dalam Kabinet Merah Putih periode 2024-2029.

"Dengan kesepakatan para ketua umum koalisi kami, kami beri nama kabinet ini, Kabinet Merah Putih," kata Prabowo dikutip dari YouTube Sekretariat Presiden, Minggu, 20 Oktober 2024.

Prabowo mengungkapkan, para menteri dan wamen dilantik pada Senin, 21 Oktober 2024. Pelantikan terbagi dalam dua sesi.

"Rencananya besok akan saya lantik besok pagi para menteri pukul 10, dan pada siang harinya saya akan lantik para wakil menteri," ungkapnya.

Daftar Menteri-Wamen Kabinet Merah Putih

Adapun daftar Menteri dan Wamen Kabinet Merah Putih pemerintahan Prabowo-Gibran Rakabuming Raka, di antaranya:

Menteri:

Wamen:

Kementerian dan lembaga yang tidak berada di bawah koordinasi Menko, di antaranya:

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
Prabowo SubiantoKabinet Merah PutihPresiden Prabowogibran rakabuming rakapelantikan-menteri

Febrian Hafizh Muchtamar

Reporter

Febrian Hafizh Muchtamar

Editor