NAMA Anda di NIK KTP dan KK Masuk Daftar Terima Saldo Dana Pemerintah Melalui Program Bansos PKH-BPNT, Uang Subsidi Bantuan Sosial KKS Lama dan Baru Diperkirakan Cair di Bulan Berikut

Sabtu 19 Okt 2024, 11:00 WIB
Ilustrasi pemilik NIK KTP dan KK terdaftar sebagai penerima saldo dana Bansos PKH dan BPNT. (Dinsos Provinsi NTB)

Ilustrasi pemilik NIK KTP dan KK terdaftar sebagai penerima saldo dana Bansos PKH dan BPNT. (Dinsos Provinsi NTB)

POSKOTA.CO.ID – Nama Anda di Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP dan Kartu Keluarga (KK) masuk daftar sebagai penerima saldo dana bantuan sosial (Bansos) Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).

Informasi terkini, periode pencairan Bansos untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM) baik mereka yang penyaluran bantuannya peralihan dari Pos ke Bank Himbara, dan juga pemilik Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) lama,  kini sudah mulai tertera di aplikasi SIKS-NG.

Bansos PKH-BPNT untuk Pemilik KKS Baru

Dinukil dari kanal YouTube Dunia Bansos, Sabtu 19 Oktober 2024, aplikasi SIKS-NG telah mencatat periode penyaluran PKH dan BPNT peralihan Pos ke Bank Himbara mulai dari Juli, Agustus, hingga Desember 2024. 

Dengan demikian, ada kemungkinan besar bantuan akan dicairkan dalam waktu dekat, baik di akhir bulan Oktober ini atau awal November mendatang.

Bansos PKH Juli-September dan Oktober-Desember

Khusus untuk KPM yang beralih dari Pos ke Bank Himbara, jika buku tabungan atau kartu ATM mereka sudah diterima, ada kemungkinan bantuan akan langsung dicairkan untuk enam bulan sekaligus, dari Juli hingga Desember. 

Meski demikian, kemungkinan tersebut baru sebatas prediksi, karena mekanisme dan prosesnya bergantung dari kebijakan pemerintah. 

Perlu diingat bahwa hingga saat ini, pencairan PKH di beberapa daerah ada yang masih dalam proses burekol atau buka rekening kolektif.

Bansos BPNT Periode Juli hingga Desember Siap Cair

Selain PKH, BPNT untuk periode Juli hingga Desember 2024 peralihan PT Pos ke KKS Himbara juga sudah tertera di aplikasi SIKS-NG. 

Seperti halnya PKH, bantuan BPNT yang diterima pemilik KKS baru ini juga akan dibayarkan setiap dua bulan. 

Artinya, jika hingga akhir November buku tabungan belum dibagikan, kemungkinan besar BPNT atau Kartu Sembako juga akan dicairkan sekaligus untuk enam bulan.

Bansos PKH-BPNT untuk KPM KKS Lama

Sementara itu, bagi KPM dengan KKS lama, pencairan untuk periode September hingga Oktober sudah selesai disalurkan.

Berita Terkait
News Update