POSKOTA.CO.ID - Jika kamu tertarik untuk mendapatkan insentif Rp700.000 dari Program Kartu Prakerja, ada beberapa langkah yang perlu kamu ikuti dengan teliti.
Kartu Prakerja merupakan program beasiswa pelatihan, guna meningkatkan kompetensi kerja dan kewirausahaan.
Program ini terbuka untuk siapa saja, selama para peserta memenuhi syarat dan kriteria yang terlah ditentukan.
Bukan hanya untuk pencari kerja, tapi juga mereka yang sudah bekerja maupun buruh yang ingin mendapatkan peningkatan skill atau kompetensi.
Juga terbuka bagi pekerja/buruh yang terkena pemutusan hubungan kerja (PHK), termasuk pelaku usaha mikro dan kecil (UMKM).
Para peserta yang sudah dinyatakan lolos seleksi, berhak menerima insentif Rp700.000 dari Program Kartu Prakerja.
Insentif tersebut berasal dari Rp600.000 yang akan diberikan usai mengikuti pelatihan, dan Rp100.000 usai mengisi dua survei (masing-masing Rp50.000).
Tidak hanya itu saja, peserta juga akan mendapatkan saldo Rp3.500.000 untuk membeli berbagai pelatihan yang sudah disediakan di platform tersebut.
Catat. Membeli pelatihan adalah wajib bagi perseta yang sudah dinyatakan lolos seleksi dari Program ini.
Hal tersebut diberikan sebagai salah satu dukungan dari Program tersebut, dalam mencari pekerjaan atau mengembangkan usaha.
Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah, mendaftar ke Program Kartu Prakerja melalui situs resmi prakerja.go.id.
Pastikan kamu memenuhi semua syarat yang ditentukan, seperti berusia minimal 18 tahun, tidak sedang kuliah atau bekerja.
Setelah mendaftar, kamu akan mengikuti proses seleksi yang dapat dilakukan secara online. Jika terpilih, kamu akan mendapatkan akses ke berbagai pelatihan yang tersedia.
Jika kamu ingin mendapatkan semua saldo yang disediakan oleh Program ini, pastikan ikuti semua aturannya.
Jika kamu tertarik untuk bergabung di Program Kartu Prakerja, bisa dimulai dari mendaftarkan diri.
Untuk lebih jelasnya langkah pertama yang harus dilakukan, adalah bergabung di Program Kartu Prakerja.
Cara Gabung Program Kartu Prakerja 2024
- Langkah pertama, adalah dengan mengunjungi Website resmi www.prakerja.go.id jika sudah ada dimesin perambah.
- Selanjutnya silahkan kamu daftar Akun Baru terlebih dahulu.
- Lalu masukkan alamat email aktif yang sering kamu guakan dan selanjutnya silahkan klik tanda panah.
- Jangan lupa untuk isikan password, serta ulangi dengan password yang sama.
- Selanjutnya centang kotak yang menyatakan persetujuan terhadap syarat dan ketentuan yang sudah menjadi ketentuan.
- Lalu klik “Daftar”.
- Lalu lengkapi data pribadi kamu secara akurat dan valid.
- Pastikan untuk mengikuti Pelatihan Matematika Dasar, seperti menyelesaikan pelatihan matematika dasar yang diperlukan.
- Usai melakukan tahapan tersebut, akun yang kamu buat sudah selesai dan bisa digunakan untuk melakukan pendaftaran, jika Program Kartu Prakerja sudah dibuka.
Untuk mengetahui apakan akun yang kamu buat sudah bisa digunakan, kamu bisa mencobanya dengan melakukan login ke prakerja.go.id.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.