Rekomendasi laptop mulai 3 jutaan untuk siswa. (Axiooworld.com)

TEKNO

Rekomendasi Laptop Mulai dari 2 hingga 4 Jutaan

Kamis 17 Okt 2024, 23:37 WIB

POSKOTA.CO.ID - Laptop hadir dengan beragam harga dan spesifikasi yang berbeda-beda, ini rekomendasi laptop mulai dari 2 hingga 4 jutaan.

Laptop menjadi gadget yang seringkali digunakan saat ini, baik untuk sekolah, kuliah, maupun bekerja.

Di bawah ini kami rekomendasikan laptop dengan harga yang cukup terjangkau mulai dari 2 jutaan hingga 4 jutaan saja!

Rekomendasi Laptop

1. HP 14s-dq0509TU

HP menawarkan laptop dengan build quality yang baik pada seri HP 14s, dengan RAM 4GB dan penyimpanan 256GB.

Laptop ini menggunakan prosesor Intel Celeron N4020, cocok untuk keperluan dasar seperti mengetik, browsing, dan mengakses dokumen.

2. Lenovo Ideapad Slim 1

Laptop dengan lebar layar sebesar 11,6 inci ini sangat cocok untuk dibawa ke sekolah karena berukuran cukup kecil dan ringan.

Sudah dilengkapi dengan prosesor AMD A6 serta penyimpanan 64GB dan RAM 4GB, laptop ini bisa menjadi pilihan.

Dapatkan laptop Lenovo Ideapad Slim 1 dengan harga mulai dari 3 jutaan.

3. Acer Aspire 3

Acer Aspire 3 dilengkapi dengan prosesor Intel Celeron N4500, laptop ini cukup tangguh untuk tugas-tugas ringan seperti browsing, mengetik, dan menonton video.

Selain itu, layar 14 inci dengan resolusi HD cukup nyaman untuk aktivitas harian.

4. Axioo MyBook 11 Lite

Laptop ini dilengkapi dengan layar 11,6 inci dengan resolusi HD sehingga memiliki ukuran kecil dan ringan ketika dibawa.

Dengan prosesor Intel Celeron, RAM 4GB dan penyimpanan 64GB, laptop ini bisa menjadi pertimbangan untuk siswa sekolah.

Dapatkan Axioo MyBook 11 Lite dengan harga mulai dari 3 jutaan.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
rekomendasi laptoplaptop harga 2 jutaanlaptop harga 4 jutaanrekomendasi laptop harga 4 jutaan

Legenda Kinanty Putri

Reporter

Legenda Kinanty Putri

Editor