POSKOTA.CO.ID - Kepada pemilik nomor handphone (hp) valid, Anda berhak klaim saldo DANA gratis Rp700.000 ke dompet elektronik dari insentif Prakerja apabila menyelesaikan semua proses tahapannya.
Proses untuk mengklaim saldo DANA gratis dari insentif Prakerja ini tidak terlalu rumit, tetapi perlu mengikuti langkah-langkahnya dengan cermat.
Di mana, tahapan untuk mendapatkan saldo DANA gratis ini mencakup beberapa langkah penting yang akan menentukan Anda berhak lolos atau tidak dalam program insentif Prakerja.
Saldo DANA Prakerja Rp700.000 itu sendiri terdiri dari dua komponen insentif yang berbeda. Komponen pertama, peserta yang telah menyelesaikan pelatihan akan mendapatkan saldo sebesar Rp600.000.
Kemudian, komponen kedua terdiri dari bonus tambahan dari pengisian survei evaluasi sebanyak dua kali dengan total Rp100.000 dari Prakerja.
Disamping itu, meskipun pembukaan Program Kartu Prakerja Gelombang 72 belum diumumkan secara resmi, para calon peserta bisa mempersiapkannya dengan memahami setiap tahapan yang diberikan.
Dengan begitu, Anda akan lebih siap untuk mengikuti setiap tahapan yang akan diberikan, apabila program ini kembali dilanjutkan.
Proses Klaim Saldo DANA Prakerja
Berikut adalah panduan lengkap tentang langkah-langkah yang perlu dilakukan untuk mengklaim saldo DANA gratis Rp700.000 dari insentif Prakerja.
1. Melakukan Pendaftaran
Langkah pertama tentu saja adalah mendaftar melalui situs resmi Program Prakerja di www.prakerja.go.id.
Pastikan semua data yang dimasukkan, seperti nomor handphone, NIK, dan data pribadi lainnya, benar dan valid.
Setelah menyelesaikan proses pendaftaran, peserta harus menunggu proses seleksi yang akan diumumkan melalui dashboard akun masing-masing.
2. Membeli Pelatihan
Setelah dinyatakan lolos seleksi, peserta diwajibkan untuk membeli pelatihan sebelum tenggat waktu yang ditentukan.
Ini adalah langkah penting karena peserta yang tidak membeli pelatihan tepat waktu dapat dinyatakan gugur dari program.
Pelatihan dapat dipilih berdasarkan minat dan kebutuhan dari beragam pilihan yang tersedia di platform mitra Program Prakerja.
3. Menyelesaikan Pelatihan
Setelah membeli pelatihan, peserta harus menyelesaikan semua tahap pelatihan sesuai dengan jadwal yang ditetapkan.
Proses pelatihan melibatkan beberapa komponen, termasuk pre-test untuk mengukur pengetahuan awal dan post-test untuk mengevaluasi pemahaman setelah pelatihan selesai.
4. Memberikan Ulasan dan Penilaian
Setelah menyelesaikan pelatihan, peserta diwajibkan untuk memberikan ulasan dan penilaian terhadap pelatihan yang telah diikuti.
Ulasan ini harus diisi di dashboard akun masing-masing dan berfungsi untuk memberikan feedback kepada penyedia pelatihan, serta sebagai syarat untuk melanjutkan ke tahap berikutnya.
5. Menyambungkan Nomor Rekening Bank atau E-money
Tahap selanjutnya adalah menyambungkan nomor rekening bank atau e-money (dompet digital) ke akun Prakerja.
Langkah ini penting untuk memastikan pencairan insentif dilakukan dengan tepat. Pastikan nomor rekening yang Anda masukkan valid dan aktif.
6. Menunggu Pencairan Insentif
Setelah semua tahapan di atas selesai, Anda hanya perlu menunggu pencairan insentif. Pastikan selalu memantau informasi terbaru di dashboard agar tidak terlewatkan.
Insentif akan dikirimkan ke rekening bank atau e-wallet yang telah didaftarkan dalam waktu 3-5 hari kerja setelah tanggal pencairan muncul di dashboard Anda.
Dengan mengikuti semua tahapan diatas dengan benar, peserta dapat memanfaatkan program Prakerja secara optimal dan berkesempatan mengklaim saldo DANA gratis.
Namun, pastikan Anda tetap memantau secara berkala website dan media sosial resmi Prakerja unutk mengetahui informasi terbaru sebelum pembukaan gelombang 72 resmi diumumkan.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.