Cara transfer Saldo DANA ke rekening bank. (Pinterest)

TEKNO

Mudah! Begini Cara Transfer Saldo DANA ke Rekening Bank

Kamis 17 Okt 2024, 22:54 WIB

POSKOTA.CO.ID - Banyak pengguna aplikasi DANA yang membutuhkan aktivitas seperti mentransfer saldo DANA ke rekening luar.

Dompet Elektronik DANA memiliki berbagai kelebihan yang membuat pengguna memilih untuk menggunkan aplikasi ini dalam melakukan berbagai transaksi.

Namun, sebelum pengguna dapat melakukan sejumlah transaksi, pastikan akun DANA sudah di-upgrade ke versi Premium.

Agar dapat memiliki akun DANA Premium, pengguna bisa mendapatknya dengan verifikasi KTP atau ikuti petunjuk yang ada di aplikasi tersebut. 

Syarat tersebut diperlukan agar pengguna dapat melakukan transfer saldo DANA ke rekening bank.

Langkah-langkah Transfer Saldo Dana ke Rekening Bank

1. Buka Aplikasi DANA

Pastikan Anda sudah login ke akun DANA dan memiliki saldo yang cukup untuk ditransfer.

2. Pilih Menu "Kirim"

Di halaman utama aplikasi DANA, pilih menu "Kirim" (ikon berupa kertas terbang).

3. Pilih "Kirim ke Bank"

Setelah itu, Anda akan melihat opsi "Kirim ke Bank" di antara beberapa opsi kiriman. Klik opsi tersebut.

4. Tambahkan Rekening Bank

5. Masukkan Nominal Transfer

Masukkan jumlah uang yang ingin Anda transfer ke rekening bank. Pastikan nominalnya lebih besar dari batas minimum (biasanya Rp10.000).

6. Konfirmasi Transfer

Cek kembali detail transfer Anda, termasuk jumlah uang, nama bank, dan nomor rekening tujuan. Jika sudah benar, pilih "Konfirmasi".

7. Masukkan PIN Dana

Sebagai langkah terakhir, masukkan PIN DANA  Anda untuk menyelesaikan proses transfer.

8. Transfer Berhasil

Setelah transaksi selesai, saldo DANA akan segera dikirim ke rekening bank tujuan. Prosesnya biasanya berlangsung instan atau membutuhkan waktu beberapa menit hingga beberapa jam tergantung bank.

Biaya Transfer:

Saat melakukan transfer saldo DANA ke nomor rekening bank, selalu periksa nomor rekening dan nama penerima dengan cermat sebelum melakukan transfer.

Serta pastikan koneksi internet Anda stabil untuk menghindari gangguan selama proses transaksi.

Dengan langkah-langkah ini, Anda bisa dengan mudah mentransfer saldo DANA ke rekening bank kapan saja.(*)


Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
Saldo dananomor rekeningrekening bankdompet elektronik

Wildan Apriadi

Reporter

Wildan Apriadi

Editor