POSKOTA.CO.ID - Bantuan sosial (bansos) Kementerian Sosial (Kemensos) Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) September-Oktober 2024 sudah dicairkan sejak awal bulan ini.
Namun belum semua Keluarga Penerima Manfaat (KPM) menerima bantuan alokasi dua bulan tersebut karena pencairan dilakukan secara bertahap.
Jadi bank penyalur masih terus mencairkan bantuan PKH dan BPNT kepada beberapa KPM yang belm mendapatkannya, meski kini pencairan sudah dilakukan sekitar 90 persen KPM di setiap wilayah.
Ada empat bank penyalur yang terus mencairkannya yakni Bank Negara Indonesia (BNI), Bank Rakyat Indonesia (BRI), Bank Syariah Indonesia (BSI), dan Bank Mandiri.
Saldo dana yang diterima KPM BPNT adalah Rp400.000 untuk alokasi September-Oktober 2024. Sedangkan PKH nominalnya bervariasi, tergantung setiap KPM terdiri dari berapa komponen.
Setiap komponen tentu diberikan bantuan dengan nominal yang berbeda-beda mulai dari ibu hamil, balita 0-6 tahun, siswa Sekolah Dasar (SD) - Sekolah menengah Ataas (SMA) sederajat, lansia, penyandang disabilitas berat, dan korban pelanggaran HAM.
Namun pencairan kedua bansos Kemensos tersebut tidak semerta-merta cair ke keluarga yang tergolong miskin atau rentan saja.
Bantuan PKH dan BPNT September-Oktober dicairkan kepada keluarga yang terdaftar di data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan namanya terverifikasi di Surat Perintah Pencairan Dana (SP2D) akun SIKS-NG pendamping sosial.
Maka itu untuk data SP2D bisa ditanyakan langsung kepada pendamping sosial masing-masing. Sedangakan data di DTKS dapat dicek dengan cara seperti berikut ini.
Cara Cek Nama Penerima Bansos PKH dan BPNT
Cara cek status penerima saldo dana bansos 2024 di situs web:
- Kunjungi situs web resmi cekbansos.kemensos.go.id
- Mengisi data provinsi, kabupaten / kota, kecamatan, dan kelurahan sesuai tempat tinggal Anda
- Isi nama lengkap Anda sebagai Pemnerima Manfaat (PM) sesuai dengan KTP
- Masukan kode verifikasi yang diminta sebanyak 4 karakter
- Klik tombol “Cari Data“
- Status penerima akan muncul
Demikian informasi yang dapat Anda simak terkait cara cek penerima saldo dana bansos PKH dan BPNT peralihan kantor pos periode September-Oktober 2024.