POSKOTA.CO.ID - Bagi pemilik Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP atas nama Anda yang lolos seleksi berhak klaim saldo dana bansos Rp400.000 dari Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) termin kedua.
Untuk pencairan termin kedua, saldo dana bansos Rp400.000 BPNT ini dialokasikan untuk dua bulan sekaligus, yaitu September dan Oktober 2024.
Dengan ini, Anda berhak mengklaim saldo dana sebesar Rp400.000 yang disalurkan langsung melalui rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) di bank terkait.
Proses pencairan dana bansos sudah mulai berlangsung, dan mayoritas Keluarga Penerima Manfaat (KPM) telah mendapatkan bantuan sosial ini.
Dikutip Poskota dari kanal YouTube Diary Bansos, diperkirakan sekitar 85 hingga 90 persen KPM telah berhasil mencairkan saldo dana bansos.
Namun, masih ada sekitar 10 hingga 15 persen KPM yang hingga saat ini belum menerima pencairan, meski status salur telah aktif untuk periode September-Oktober 2024.
Oleh karena itu, sangat penting bagi Anda untuk terus memantau saldo rekening KKS secara berkala, baik melalui mesin ATM maupun aplikasi mobile banking yang tersedia.
Laporan terbaru menunjukkan bahwa banyak KPM dengan kartu KKS dari Bank BRI yang pada awal bulan Oktober 2024 lalu belum menerima bantuan, kini telah menerima saldo BPNT.
Ini merupakan pencairan susulan atau termin kedua dari bantuan BPNT untuk dua bulan sekaligus, yaitu September dan Oktober 2024.
Cara Cek Status Penerima Bansos
Bagi yang belum menerima bantuan, berikut adalah cara cek status penerima bansos BPNT melalui situs resmi Kementerian Sosial (Kemensos).
1. Akses Website Resmi
Langkah pertama yang harus dilakukan adalah membuka situs resmi Kementerian Sosial di alamat cekbansos.kemensos.go.id.