Terdata Sebagai Penerima Bansos BPNT Periode Oktober 2024! Ini Cara Memeriksanya di cekbansos.kemensos.go.id

Senin 14 Okt 2024, 21:33 WIB
Begini cara mengecek status nama penerima bansos BPNT Oktober 2024 di cekbansos.kemensos.go.id. (kemensos/edited Dadan)

Begini cara mengecek status nama penerima bansos BPNT Oktober 2024 di cekbansos.kemensos.go.id. (kemensos/edited Dadan)

POSKOTA.CO.ID - Bagi Anda yang terdata sebagai penerima Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) periode Oktober 2024, memastikan bahwa bantuan sudah terverifikasi dan siap dicairkan merupakan hal penting.

Salah satu cara paling praktis guna memeriksa status penerimaan bantuan tersebut adalah, melalui situs resmi Kementerian Sosial, cekbansos.kemensos.go.id.

Melalui situs tersebut, Anda bisa mengecek apakah nama Anda terdaftar sebagai penerima BPNT dan kapan dana tersebut akan disalurkan.

Untuk memulai pengecekan, Anda hanya perlu mengakses situs tersebut dan mengisi informasi pribadi yang diperlukan.

Seperti nama lengkap dan alamat sesuai dengan Kartu Keluarga (KK) atau Kartu Tanda Penduduk (KTP).

Setelah itu, sistem akan menampilkan status penerimaan Anda, apakah sudah terdaftar sebagai penerima bantuan BPNT atau belum.

Proses ini cukup cepat dan dapat dilakukan kapan saja, tanpa harus datang langsung ke kantor kelurahan atau instansi terkait.

Namun sebelumnya, pastikan Anda sudah terdaftar di Data Terpatu Kesejahteraan Sosial (DTKS), dan sudah memiliki rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).

Tidak hanya itu, KPM bansos BPNT ini juga, bukan berasal dari kategori Pegawai Negeri Sipil (PNS), pensiunan PNS, anggota TNI/Polri, ataupun karyawan dari BUMN/BUMD.

Bagi keluarga penerima manfaat (KPM) untuk bansos BPNT Oktober 2024, akan mendapatkan besaran saldo dana Rp200.000.

Namu jika saldo dana bantuan tersebu dirapel menjadi dua atau tiga bulan, maka setiap KPM akan menerima bantuan dengan besaran Rp.400.000 hingga Rp.600.000.

Berita Terkait
News Update