POSKOTA.CO.ID - Anda bisa cek bansos Kemensos 2024 pada artikel ini mengenai berbagai informasi terbarunya, termasuk tentang bantuan Program Keluarga Harapan (PKH).
Seperti diketahui pada awal bulan ini Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dibanjiri dengan kabar bahagia karena bansos PKH September-Oktober 2024 sudah cair ke rekening atau Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).
Kendati demikian pencairan tetap dilakukan secara bertahap sehingga tidak semua KPM mendapatkan bantuan pada hari yang sama. Namun bansos PKH sudah 85 persen dicairkan untuk periode September-Oktober 2024.
Kemudian kabar membahagiakan selanjutnya untuk para KPM PKH alokasi dua bulan ini adalah bahwa bantuan untuk periode November-Desember sudah mulai masuk proses pencairan.
Mengutip kanal YouTube Info Basos, proses pencairan periode yang akan datang tersebut sudah tertulis Surat Perintah Membayar (SPM) pada akun SIKS-NG.
Artinya, pemerintah masih dalam tahap proses memilih KPM yang masih dinilai layak menerima bansos PKH pada pencairan di periode mendatang.
Tentu ada beberpaa kriteria yang menentukan suatu KPM bisa terpilih mendapatkan bantuan sosial tersebut atau tidak.
Jadi perlu dicatat, tidak semua keluarga yang terdata di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dapat menerima bansos PKH, hanya beberapa yang lolos verifikasi dan tertulis di Surat Perintah Pencairan Dana (SP2D).
Sebab sebagai diketahui bahwa bantuan ini hanya ditujukan untuk keluarga miskin atau rentan. Namun Anda bisa cek nama keluarga tercatat sebagai penerima bansos atau tidak terlebih dahulu untuk memastikannya.
Cara Cek Status Penerimaan Bansos PKH 2024 di Situs Web
- Kunjungi situs web resmi cekbansos.kemensos.go.id
- Mengisi informasi atau data yang diminta seperti provinsi, kabupaten / kota, kecamatan, dan kelurahan tempat tinggal Anda
- Isi nama lengkap Anda sesuai dengan KTP
- Masukan kode verifikasi yang diminta
- Klik tombol “ Cari data “
- Status penerima akan muncul
Kriteria Penerima Bansos PKH 2024
Memiliki NIK eKTP dan KK sebagai tanda WNI yang sah
- NIK KTP terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS)
- Bukan Keluarga Penerima Upah (PPU) menerima gaji di atas UMP
- KPM yang belum sejahtera atau mapan
- Anggota keluarga tidak ada yang masuk golongan ASN, TNI, dan Polri
- NIK dan nama dalam suatu KK sesuai
- KPM memiliki daya listrik di bawah 2.200 Pa di rumahnya
Demikian informasi yang dapat Anda simak terkait cek bansos Kemensos 2024, termasuk bantuan PKH.