Saldo Gratis Rp400 Ribu dari PKH September-Oktober Anda Belum Cair? Jangan Khawatir, Lakukan Cara Ini Untuk Mengeceknya!

Minggu 13 Okt 2024, 18:40 WIB
Saldo gratis Rp400 Ribu dari PKH September-Oktober 2024 masih disalurkan, lakukan ppengecekan secara berkala untuk mendapatkan manfaatnya. (IqbalStock/Pixabay)

Saldo gratis Rp400 Ribu dari PKH September-Oktober 2024 masih disalurkan, lakukan ppengecekan secara berkala untuk mendapatkan manfaatnya. (IqbalStock/Pixabay)

POSKOTA.CO.ID - Saldo gratis Rp400 Ribu dari bansos Program Keluarga Harapan (PKH) periode September-Oktober 2024 Anda belum cair? Jangan khawatir, simak informasi selengkapnya di sini.

Setelah mulai disalurkan bantuannya pada 2 minggu yang lalu, PKH masih akan terus melakukan penyalurannya hingga seluruh Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Banyak KPM bertanya-tanya tentang penyaluran bantuan sosialnya yang belum masuk ke rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).

Alasan tersebut bisa disebabkan oleh banyaknya penerima bantuan PKH di seluruh Indonesia.

Perlu diketahui bahwa penyaluran bantuan saldo gratis ini dilakukan secara bertahap pada tiap periodenya.

Penyaluran bertahap tersebut juga dilakukan secara acak, sehingga tidak semua KPM mendapatkan bantuannya secara berbarengan.

Walau begitu, penyaluran bantuan saldo gratis tersebut masih akan disalurkan hingga seluruh KPM menerima bantuannya.

Mengutip dari YouTube DIARY BANSOS, "Terpantau hingga hari ini saldo gratis PKH sudah masuk ke 4 sumber rekening KKS dengan komponen berbeda-beda."

"Saldo gratis Rp400 Ribu yang disalurkan bansos PKH ini memiliki kesamaan dengan BPNT, jadi penerima bansos PKH Plus BPNT sedikit kebingungan. Namun, dapat dipastikan bantuan ini tetap disalurkan." Tambah DIARY BANSOS.

Bagi para KPM yang belum mendapatkan bantuan saldo gratisnya jangan berkecil hati.

Lakukan pengecekan secara berkala pada ATM KKS dan situs resmi cek bansos kemensos untuk mendapatkan informasi lebih lengkapnya.

News Update