POSKOTA.CO.ID - Jika Anda mendaftar Program Kartu Prakerja Anda akan mendapatkan saldo dana sebesar Rp3.500.000 untuk mengikuti pelatihan setelah dinyatakan lolos sebagai peserta.
Program Kartu Prakerja merupakan program bantuan dari pemerintah berupa pelatihan. Bagi Anda yang lolos seleksi akan mendapatkan saldo dana Rp3.500.000 untuk beli dan ikuti pelatihan yang disediakan.
Setelah Anda dinyatakan lolos sebagai Penerima Kartu Prakerja, Anda harus membeli pelatihan dalam waktu 15 hari.
Pastikan Anda melakukan pendaftaran saat gelombang 72 dibuka. Untuk penjadwalannya sekarang ini masih dalam prediksi yang akan dibuka pada hari Jumat bulan Oktober 2024.
Prediksi ini berdasarkan pola gelombang Kartu Prakerja yang selalu dibuka pada hari tersebut.
Namun, pihak Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja belum bisa memberikan pernyataan yang pasti karena masih menunggu transisi. Tunggu saja pengumuman resminya di website dan media sosial Instagram @prakerja.go.id.
Pelatihan Program Kartu Prakerja
Ada 3 jenis pelatihan yang bisa Anda beli atau bayar dengan Kartu Prakerja, yaitu:
1. Pelatihan Webinar
Kegiatan pelatihan synchronous yang dilakukan secara online dimana peserta pelatihan dan instruktur melaksanakan kegiatan belajar mengajar pada waktu yang bersamaan dengan metode live webinar.
2. Pelatihan Pembelajaran Mandiri
Kegiatan pelatihan asynchronous dimana seluruh materi disampaikan secara online melalui platform LMS (Learning Management System) dan peserta tidak harus berinteraksi real-time dengan tenaga pelatih atau peserta lainnya dalam waktu yang sama.
3. Pelatihan Tatap Muka
Pelatihan yang disampaikan secara synchronous dan bertemu secara tatap muka dimana peserta pelatihan dan instruktur hadir dalam satu ruangan dan waktu yang sama.
Anda dapat memilih dan membeli pelatihan itu dengan saldo yang Anda dapatkan sebesar Rp3.500.000. Cek saldo bantuan pelatihan pada dashboard akun Prakerja Anda secara berkala.
Pastikan saldo Anda cukup untuk membeli pelatihan itu, karena Anda hanya dapat membelinya dengan besaran sama atau kurang dari jumlah saldo yang Anda miliki.
Beli pelatihannya di Platfrom Digital resmi yang bekerja sama dengan Prakerja, seperti Tokopedia, Bukalapak, Karier.mu dan lain sebagainya.
Cara Beli Pelatihan
Jika Anda ingin mendapatkan uang tambahan diluar insentif Program Kartu Prakerja dan uang ini bisa di klaim ke rekening atau e-wallet, beli pelatihan ini.
Dikutip dari akun TikTok @Info Kartu Prakerja, banyak alumni Program Kartu Prakerja yang memberikan testimoni beli pelatihan di Kariermu bisa mendapatkan uang tambahan hingg Rp1.000.000. Berikut langkah-langkah beli pelatihannya:
Jika sudah memilih program atau pelatihan yang ingin diikuti, Anda dapat menggunakan Kartu Prakerja untuk membelinya dengan mengikuti langkah-langkah di bawah ini:
- Klik Ikut dengan Kartu Prakerja (pastikan Anda sudah login terlebih dahulu).
- Anda akan diarahkan untuk memilih jadwal program yang tersedia dan mengkonfirmasi kehadiran.
- User akan diarahkan ke halaman Konfirmasi Pembayaran. Pada halaman tersebut, Anda dapat memasukkan Nomor Kartu Prakerja dan klik Lanjut Pembayaran.
- Anda akan menerima OTP melalui nomor yang terdaftar pada Kartu Prakerja yang Anda gunakan. Setelah mengisi OTP sesuai dengan yang diberikan, Anda dapat klik Mulai Belajar.
- Silakan menunggu kode redeem yang akan dikirimkan melalui email atau dapat dilihat pada dashboard prakerja. Apabila Anda telah menerima kode redeem, Anda dapat masukkan kode redeem tersebut pada halaman Karier.mu.
- Klik Pakai Kode dan program akan berhasil Anda dapatkan. Selesaikan pelatihannya.
Itulah informasi mengenai pelatihan Program Kartu Prakerja yang bisa memberikan Anda uang tambahan untuk informasi lengkapnya Anda dapat buka website prakerja.go.id.
Pantau terus Instagram @prakerja.go.id untuk mengetahui info terupdate gelombang 72 Prakerja. Semoga bermanfaat.
Cek berita dan informasi menarik lainnya di GoogleNews dan follow WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.