10 cara atasi hp Android dan iPhone lemot. (Pixabay/IqbalStock)

TEKNO

10 Cara Atasi Hp Android dan iPhone Lemot, Performa Kembali Seperti Semula

Sabtu 12 Okt 2024, 19:21 WIB

POSKOTA.CO.ID - Terkadang, pengguna hp Android maupun iPhone mengalami salah satu kendala ini, yaitu lemot. Apa saja 10 cara atasi hal tersebut agar performa kembali normal? 

Ada beberapa penyebab, mulai dari menyimpan aplikasi yang berat sampai penyimpanan dalam memori penuh. Oleh karena itu, performa menjadi menurun. 

Akibatnya, ketika ingin melakukan sesuatu dengan cepat, pengguna menjadi kesal dan harus menunggu sampai akhirnya normal lagi. 

Maka dari itu, ikuti 10 cara untuk mengatasinya. Baca dengan teliti dan cermat. Lakukan juga sesuai instruksi yang diberikan. 

10 Cara Atasi Hp Android dan iPhone Lemot

1. Hapus Aplikasi yang Tidak Digunakan Lagi 

Terlalu banyak aplikasi yang didownload akan menyebabkan hp Anda lelet. Apalagi jika aplikasi tersebut jarang digunakan. 

Dapat menghabiskan ruang penyimpanan dan RAM, dengan begitu kinerja Android atau iPhone menjadi lambat. 

2. Bersihkan Cache dan Data Aplikasi 

Setiap kali membuka aplikasi, akan menyimpan cache atau data sementara untuk mempercepat proses pembuatan aplikasi di hari berikutnya. 

Oleh karena itu, hapuslah cache yang menumpuk agar kinerja aplikasi menjadi normal kembali. 

3. Cek Pembaruan Sistem Operasi dan Aplikasi 

Seringkali pembaruan sistem operasi atau aplikasi memperbaiki bug dan peningkatan kinerja. Hal ini biasanya dilakukan oleh Android. 

Pastikan sistem operasi HP telah menggunakan versi terbaru dan terbaru aplikasi yang terunduh. Berikut cara mengeceknya: 

  1. Masuk ke "Pengaturan".
  2. Klik "Pembaruan Perangkat Lunak". 
  3. Lihat apakah sudah menggunakan versi terbaru atau belum. 

4. Hapus File yang Tidak Diperlukan 

Foto, video, dan dokumen lainnya yang tidak diperlukan lagi harus dihapus. Hal ini dapat memenuhi ruang penyimpanan smartphone Anda saja. 

Bisa juga menggunakan aplikasi pembersih untuk menemukan dan menghapus file-file besar yang tidak terpantau atau terpakai. 

Apabila dikira masih penting, bisa melakukan backup ke cloud, seperti Google Photos dan lain sebagainya.

5. Hapus Widget yang Tidak Diperlukan 

Widget yang berada di layar utama dapat membebani kinerja ponsel. Anda bisa menonaktifkan atau menghapus langsung widget tersebut. 

Caranya adalah dengan menekan lama pijat tersebut yang ingin dihapus, klik menu "Hapus". 

6. Atur Pengaturan Animasi 

Kedua jenis HP tersebut menggunakan animasi untuk transisi antar muka. Terkadang dapat memperlambat kinerja smartphone. 

Nonaktifkan atau kurangi durasi animasi untuk meningkatkan kecepatan kinerja HP. 

7. Cek Penggunaan Memori dan Baterai 

Aplikasi yang memenuhi RAM dan memakan banyak baterai menyebabkan lemotnya ponsel. Pakai fitur "Pengelola Tugas (Task Manager)". 

Selain itu, bisa gunakan aplikasi ketiga untuk memeriksa aplikasi mana menggunakan memori dan baterai yang berlebihan. Anda dapat mematikannya. 

8. Reset Pabrik 

Jika semua cara yang dilakukan tersebut tidak berhasil, maka bisa dengan cara mereset pabrik. Tapi langkah ini dapat menghapus seluruh data di dalam HP. 

9. Memperbarui Kartu Memori (SD Memori) 

Bila Anda menggunakan kartu SD sebagai penyimpanan eksternal, pastikan kartunya dalam kondisi baik. Kartu SD yang lemot atau rusak bisa memperlambat performa. 

Lebih baik, gantilah dengan yang baru. Pilih yang kartunya lebih cepat dan kapasitasnya lebih besar. 

10. Aplikasi Pembersih 

Agar lebih mudah, Anda bisa mengunduh aplikasi pembersih yang tersedia di Google Play Store atau App Store, seperti CCleaner, SD Maid, dan lain sebagainya. 

Demikian informasi terkait 10 cara atasi hp Android dan iPhone lemot. Semoga bermanfaat dan membantu.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
hpAndroidiphonecara atasi hp android dan iphone lemothp android lemothp iphone lemot

Audie Salsabila Hariyadi

Reporter

Audie Salsabila Hariyadi

Editor