SELAMAT! Saldo Dana Tunai PKH Rp225.000 - Rp750.000 Masuk ke Rekening BSI, NIK dan KK Terdaftar Segera Cek di ATM atau M-Banking

Jumat 11 Okt 2024, 22:02 WIB
Ilustrasi pencairan saldo dana bansos PKH peralihan Pos ke KKS. (Instagram/@tinaastaris/modif Fani Ferdiansyah)

Ilustrasi pencairan saldo dana bansos PKH peralihan Pos ke KKS. (Instagram/@tinaastaris/modif Fani Ferdiansyah)

POSKOTA.CO.ID - Baru-baru ini terpantau saldo dana sebesar Rp225.000 - Rp750.000 untuk bansos PKH peralihan Pos Indonesia ke rekening kartu keluarga sejahtera (KKS) telah cair.

Bagi Anda yang nomor induk kependudukan (NIK) dan kartu keluarga (KK) terdaftar di DTKS, bisa segera mengecek bantuannya di ATM terdekat atau melalui mobile banking terlebih dahulu.

Bantuan yang disalurkan oleh Kementerian Sosial (Kemensos) ini untuk periode Juli - September 2024, dengan nominal bantuan yang bervariasi tergantung dari komponen penerimanya.

Ada tujuh komponen penerima dari bansos PKH di mulai dari anak usia SD hingga SMA, ibu hamil, balita, lansia hingga penyandang disabilitas.

Berikut ini rincian komponen penerima beserta besaran nominalnya, di antaranya:

  • Komponen anak usia SD menerima bantuan Rp225.000
  • Komponen anak usia SMP menerima bantuan Rp375.000
  • Komponen anak usia SMA menerima bantuan Rp500.000
  • Komponen Balita menerima bantuan Rp750.000
  • Komponen Ibu hamil menerima bantuan Rp750.000
  • Komponen Lansia menerima bantuan Rp600.0000
  • Komponen Disabilitas menerima bantuan Rp600.000

KPM yang sudah mendapatkan saldo masuk, bisa segera mencairkan bansos kemensos tersebut untuk digunakan kebutuhan sehari-hari.

Pencairan Bansos PKH Peralihan Pos Indonesia ke KKS

Pencairan bantuan program keluarga harapan (PKH) untuk peralihan Pos Indonesia ke KKS ini terpantau disalurkan di Provinsi Aceh.

Hal itu diketahui dengan adanya informasi dari keluarga penerima manfaat (KPM) yang membagikan bukti struk penarikan dari rekening KKS BSI.

“Alhamdulilah, KKS baru sudah cair di daerah Aceh Barat. Sekarang diterima Rp500.000,” keterangan dari KPM PKH yang dikutip dari grup media sosial Facebook.

“Dulu dapat Rp1.050.000, tapi sekarang Rp500.000 kok dipotong yah, ada yang tahu?,” sambung keterangan tersebut.

Mengutip dari kanal YouTube Diary Bansos, pencairan bansos PKH yang disalurkan oleh Kemensos melalui bank penyalur ini tidak ada pemotongan.

Berita Terkait
News Update