POSKOTA.CO.ID - Isu kasus penganiayaan kepada selebram Nabilla Aprillya oleh Ketua Umum (Ketum) Partai Politik masih menjadi sorotan.
Selebgram cantik itu diduga menjadi korban penganiayaan oleh oknum ketum parpol beberapa waktu lalu.
Isu tersebut rupanya sampai ke telinga musisi Iwan Fals yang ikut menanggapi isu yang kini mencuat di media sosial itu.
Melansir dari akun X pribadinya @iwanfals, ia diduga menanggapi kasus yang tengah ramai itu meski tidak menyebutkan pihak yang terlibat.
Seolah menyindir oknum ketum tersebut, ia mempertanyakan siapa oknum yang berani bermain tangan dengan seorang wanita.
"Siapa ya ketum parpol yg aniaya wanita muda," tulis Iwan Fals yang dikutip Poskota pada Rabu, 9 Oktober 2024.
Bahkan, musisi legendaris itu menyampaikan pendapatnya atas sikap oknum katum parpol tersebut.
"Cemen amat..," ucapnya.
Cuitan Iwan Fals itu pun sontak ramai dengan berbagai komentar dari netizen yang ikut geram terkait kasus tersebut.
"Nah tuh dia Bang ague masih penasaran juga," tulis komentar akun @ri***.
"Bahlul emang laki2 macam itu. Beraninya sama perempuan alias banci," sahut akun @ku***.