Selebgram Nabilla Aprillya Bantah Dugaan Jadi Korban Penganiayaan Ketum Parpol

Rabu 09 Okt 2024, 18:52 WIB
Nabilla Aprillya angkat bicara seusai ramai diduga jadi korban kekerasan ketum parpol.(Instagram/@bae_biiiiiii)

Nabilla Aprillya angkat bicara seusai ramai diduga jadi korban kekerasan ketum parpol.(Instagram/@bae_biiiiiii)

POSKOTA.CO.ID - Nama Nabilla Aprillya ramai diperbincangkan di media sosial
seusai diduga menjadi korban penganiayaan Ketua Umum (Ketum) partai politik.

Isu menjadi korban penganiayaan itu pun, Nabilla akhirnya menegaskan dan membantah bahwa dirinya tidak menjadi korban kekerasan atau penganiayaan.

Melansir dari akun Instagram pribadinya @bae_biiiiii ia mengatakan bahwa isu yang beredar merupakan fitnah dan tidak benar adanya.

"Capek balesin 1 1, saya baik-baik saja dari FITNAHAN yg gatau sumber darimana,"
tulis Nabilla yang dikutip Poskota pada Rabu, 9 Oktober 2024.

Selebgram itu juga mengatakan bahwa diirnya dalam keadaan baik-baik saja dan
kondisi sehat.

"Aku gada kaitan sama berita tsb. Alhamdulillah sehat walafiat. Makasi sekali lagi buat temen," katanya.

Ia mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang sudah mengkhawatirkannya dan sekali lagi ia menegaskan tidak ada yang perlu dikhawatirkan.

"Aku menghargai itu, makasih udah khawatir tapi aku baik-baik aja," ucapnya.

Diketahui, isu tersebut berawal dari unggahan sejumlah akun X yang mengatakan
bahwa selebgram Nabilla Aprillya menjadi korban penganiayaan ketum parpol.

"Cewek cantik begini kok dihantam sih pak Ketum Parpol?," tulis akun X @dhemit_is_back01

Kabar itu pun semakin ramai dan salah seorang pengguna X mengunggah beberapa
foto Nabilla yang diduga sebagai korban kekerasan.

Berita Terkait

News Update