Sinopsis drama Thailand The Warp Effect genre komedi romantis. (X/@Twentyfournew)

SHOWBIZ

Sinopsis Drama Thailand The Warp Effect, Lakorn 17+ dengan Genre Komedi Romantis

Selasa 08 Okt 2024, 14:32 WIB

POSKOTA.CO.ID - Drama Thailand The Warp Effect menjadi salah satu lakorn 17+ yang mengangkat pencarian jati diri dengan tambahan pendidikan seksual.

The Warp Effect adalah drama Thailand yang disutradarai oleh Ninew Pinya Chookamsri dan tayang pada tahun 2022 lalu.

Dengan genre komedi romantis, drama Thailand ini menghadirkan kisah unik seorang remaja laki-laki yang berjuang melawan citra dirinya sebagai seorang perjaka di antara teman-temannya.

Sinopsis Drama Thailand The Warp Effect

Tokoh utama dalam drama ini adalah Alex, seorang pemuda berusia tujuh belas tahun yang pemalu.

Meskipun berada di tengah pergaulan yang ramai, Alex merasa terasing karena statusnya sebagai satu-satunya perjaka di kelompoknya.

Berbagai upaya yang dia lakukan untuk mengubah status tersebut selalu berakhir dengan situasi yang lucu dan canggung.

Kisah semakin menarik ketika Alex time traveler dan terbangun di sebuah lingkungan yang asing. Di sini, dia tidak hanya kehilangan status perjaka, tetapi juga menjadi seorang ahli ginekolog.

Namun, keadaan ini tidak sepenuhnya menyenangkan. Teman-teman lamanya ternyata membencinya tanpa alasan yang jelas, dan dia mulai dekat dengan sekelompok orang baru yang misterius.

Di tengah perubahan yang membingungkan ini, Alex dihadapkan pada serangkaian gambar misterius yang muncul dan mungkin menjadi petunjuk tentang apa yang sebenarnya terjadi.

Dia harus berusaha untuk memahami perubahan yang tiba-tiba sambil tetap berjuang untuk menemukan jati dirinya.

Pemeran Drama Thailand The Warp Effect

Drama The Warp Effect dibintangi oleh sejumlah bintang muda ternama, yang telah membuktikan kemampuan akting mereka di berbagai proyek drama Thailand sebelumnya.

Pemeran utama dimainkan oleh New Thitipoom sebagai Alex, yang terkenal berkat perannya dalam drama BL populer berjudul SOTUS.

Selain itu, ada juga Fah Yongwaree sebagai Jean, yang mungkin sudah tidak asing lagi bagi penggemar serial populer F4 Thailand: Boy Over Flowers dan P.S. I Hate You.

Hanya memiliki 12 episode dengan alur cerita yang ringan dan penuh humor, drama The Warp Effect menawarkan pengalaman menonton yang menyenangkan.

Drama ini tidak hanya mengeksplorasi tema pergaulan remaja, tetapi juga menghadirkan momen-momen lucu dan romantis yang membuatnya layak untuk disaksikan.

Untuk menyaksikan full episode dari drama Thailand The Warp Effect bisa disaksikan secara streaming di platform VIU.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
drama ThailandDramaThe Warp Effectlakorn 17+

Huriyyatul Wardah

Reporter

Huriyyatul Wardah

Editor