Spesifikasi dan harga Vivo V40 Lite 5G. (vivo.com)

TEKNO

Vivo V40 Lite Dibekali Snapdragon 4 Gen 2 Mendukung Jaringan 5G, Begini Spesifikasi Lengkapnya

Senin 07 Okt 2024, 18:36 WIB

POSKOTA.CO.ID - Bulan Oktober 2024 kali ini Vivo kembali meluncurkan handphone menengah dengan spesifikasi mumpuni. Produk terbaru tersebut yakni Vivo V40 Lite 4G serta Vivo V40 Lite 5G.

Memiliki dua pilihan warna antaralain Titanium Silver dan Carbon Black. Dua warna tersebut menampilkan kesan eksklusif dan mewah. 

Kali ini Vivo V40 Lite 5G menyematkan layar AMOLED Ultra O Screen berukuran 6,67 inci menghasilkan resolusi Full HD Plus dan refresh rate 120 Hz. Sehingga menjamin tampilan visual yang lebih halus dan tajam.

Lalu di balik layar tersebut, disematkan chipset Qualcomm Snapdragon 4 Gen 2 yang mendukung jaringan 5G.

Vivo V40 Lite 5G hadir dengan dua pilihan RAM, yaitu 8 GB dan 12 GB, serta media penyimpanan internal 256 GB atau 512 GB,

Dengan kapasitas tersebut membuatnya cocok untuk pengguna yang membutuhkan ruang besar.

Dari segi kamera, ponsel ini dilengkapi dengan kamera utama 50 MP dengan bukaan f/1.8 dan sensor berukuran 1/1.95". Sehingga mampu menghasilkan foto berkualitas tinggi bahkan dalam kondisi minim cahaya.

Kamera ultrawide 8 MP dengan bukaan f/2.2 turut mendukung hasil tangkapan yang lebih luas.

Berbagai fitur fotografi seperti Ring-LED flash, panorama, dan HDR semakin memperkaya pengalaman pengguna.

Vivo V40 Lite 5G juga mendukung perekaman video berkualitas 1080p pada 30 fps.

Untuk kebutuhan selfie, kamera depan memiliki resolusi 32 MP dengan bukaan f/2.5 siap memberikan hasil jepretan tajam, serta dukungan perekaman video 1080p pada 30 fps, yang ideal bagi para content creator.

Ponsel ini didukung baterai berkapasitas 5.000 mAh dan fitur pengisian daya cepat 80W, yang memungkinkan pengisian hingga 80% hanya dalam waktu 30 menit, sesuai klaim Vivo.

Fitur tambahan lainnya seperti sensor sidik jari, Wi-Fi dual-band, NFC, dan USB Type-C 2.0 semakin menambah kenyamanan pengguna.

Dengan spesifikasi canggih dan harga yang terjangkau, Vivo V40 Lite 5G diyakini akan menjadi pilihan utama bagi pengguna yang ingin menikmati teknologi 5G tanpa harus merogoh kocek terlalu dalam.

Ada pun harga ponsel pintar ini khusus untuk harganya di Indonesia dibanderol dengan harga yang cukup kompetitif:

- Vivo V40 Lite 5G RAM 8/256 GB: Rp 4,3 juta
- Vivo V40 Lite 5G RAM 12/512 GB: Rp 5,3 juta

Tags:
vivo v40VivoHandphoneHarga Vivo

Yugi Prasetyo

Reporter

Yugi Prasetyo

Editor