POSKOTA.CO.ID - Dalam situasi mendesak, pinjaman online (pinjo) yang memberikan dana secara cepat dan tanpa ribet bisa menjadi solusi yang menyelamatkan.
Aplikasi mobile Livin by Mandiri dari Bank Mandiri ini menawarkan dua cara mudah untuk mengajukan pinjaman online, yaitu melalui fitur Power Cash dan Power Installment.
Dengan menggunakan kedua fitur tersebut, Anda bisa mendapatkan dana pinjaman yang dibutuhkan tanpa harus melalui prosedur yang rumit.
Tak hanya itu, dengan mengajukan pinjaman melalui Livin by Mandiri memiliki banyak keuntungan, terutama bagi Anda yang menginginkan proses cepat dan bunga yang rendah.
Power Cash
Power Cash adalah fitur yang memungkinkan Anda mendapatkan dana tunai secara cepat dengan menggunakan kartu kredit Mandiri. Dana ini dapat dicicil dengan tenor hingga 36 bulan, tergantung pada pilihan Anda.
Power Installment
Sedangkan fitur Power Installment, Anda bisa mengubah transaksi kartu kredit menjadi cicilan dengan pilihan tenor yang fleksibel, sesuai dengan kemampuan finansial Anda.
Syarat Pinjaman Online Bank Mandiri
1. Pemegang Kartu Kredit Mandiri
Hanya pemegang kartu kredit Mandiri yang dapat mengajukan pinjaman ini.
2. Jumlah Pinjaman
Pinjaman minimum adalah sebesar Rp1 juta dan maksimal mencapai Rp100 juta.
3. Limit Power Cash
Untuk fitur Power Cash, limit pinjaman maksimal adalah 50% dari limit yang tersedia pada kartu kredit Anda.
4. Pengajuan Melalui Aplikasi
Pinjaman diajukan melalui aplikasi Livin by Mandiri yang memudahkan nasabah melakukan pengajuan di mana saja dan kapan saja.
Adapun pinjaman dana di Livin by Mandiri memberikan beberapa ketentuan terkait biaya dan bunga yanng dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan Bank Mandiri.
Seperti jika Anda ingin melakukan pelunasan lebih awal, akan dikenakan denda sebesar 5% dari sisa pokok hutang, ditambah bunga bulan tersebut.
Jika melakukan pembayaran minimum atau sebagian, transaksi Power Cash akan dianggap sebagai transaksi retail dan dikenakan bunga retail normal.
Cara Mengajukan Pinjaman di Aplikasi Livin by Mandiri
1. Registrasi dan Verifikasi Akun
Sebelum memulai, pastikan Anda telah memiliki akun di aplikasi Livin. Jika belum, Anda perlu mendaftar terlebih dahulu. Namun, jika Anda sudah pernah mendaftar, cukup lakukan verifikasi ulang.
2. Masukkan Kartu Debit/Kredit
Setelah masuk, pilih opsi kartu debit atau kredit, lalu Anda akan diarahkan ke halaman syarat dan ketentuan. Setelah membaca syarat dan ketentuan, klik 'Saya setuju'.
Kemudian, masukkan nomor kartu debit yang terdiri dari 16 digit, masa berlaku kartu (bulan dan tahun), serta tanggal lahir Anda.
3. Verifikasi dengan Kode OTP
Untuk keamanan, Anda akan diminta untuk memverifikasi nomor telepon melalui kode OTP. Lalu, masukkan nomor ponsel yang aktif, dan tunggu kode OTP yang akan dikirimkan melalui SMS.
4. Masukkan PIN
Setelah verifikasi OTP berhasil, Anda akan diminta untuk memasukkan PIN Livin by Mandiri yang sudah terdaftar sebelumnya.
Jika aplikasi Livin Anda pernah dihapus dan diunduh ulang, Anda perlu melakukan verifikasi wajah dengan mengikuti instruksi dari aplikasi.
5. Login dan Aktifkan Fingerprint
Setelah berhasil masuk, Anda akan diarahkan untuk mengaktifkan fingerprint sebagai metode keamanan tambahan. Jika ponsel Anda tidak mendukung fingerprint, pilih opsi nanti saja.
6. Ajukan Pinjaman Serba Guna
Setelah masuk ke menu utama aplikasi, tarik layar ke bawah dan temukan menu ajukan pinjaman serba guna. Klik menu tersebut dan Anda akan diarahkan ke halaman pengajuan pinjaman.
7. Isi Pengajuan Pinjaman
Klik isi pengajuan sekarang dan baca kembali syarat dan ketentuan yang berlaku. Jika sudah memahami, klik saya setuju.
Anda kemudian akan diminta untuk mengisi jumlah pinjaman yang diinginkan serta menentukan tenor pembayaran.
Misalnya, untuk pinjaman Rp7 juta dengan tenor 60 bulan, angsurannya akan lebih besar dibanding tenor yang lebih pendek.
8. Pengisian Data Diri dan Pekerjaan
Lengkapi data diri seperti alamat tempat tinggal, RT, RW, hingga kecamatan. Kemudian, isi data pekerjaan Anda, termasuk nama perusahaan dan alamat kantor.
9. Pengisian Info Keluarga Tidak Serumah
Anda juga harus mengisi kontak dari keluarga yang tidak serumah sebagai bagian dari proses verifikasi, pastikan data ini akurat dan benar.
10. Cek Data Pengajuan
Langkah terakhir adalah memeriksa kembali semua data yang telah diisi, termasuk nominal pinjaman, tenor, angsuran per bulan, serta biaya tambahan seperti biaya provisi dan administrasi. Jika semua sudah benar, klik lanjutkan dan kirim pengajuan.
Setelah pengajuan dikirim, tunggu hingga proses selesai dalam 1 hingga 3 hari kerja. Anda bisa memantau status pengajuan melalui menu pesan di aplikasi Livin. Jika pengajuan disetujui, dana akan cair ke rekening Anda.
Dengan aplikasi Livin by Mandiri memberikan kemudahan untuk mengajukan pinjaman secara online dengan proses yang cepat dan suku bunga yang kompetitif.
Pastikan semua data yang dimasukkan akurat dan baca serta pahami syarat dan ketentuan yang berlaku sebelum mengajukan pinjaman.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.