Berikut ini rekomendasi Game Simulator Membangun Kota Terbaik yang bisa Anda mainkan untuk mengisi waktu luang. (EA Official Site)

TEKNO

Deretan Game Simulator Terbaik Android Ini Ajak Anda Membangun Kota dengan Cara yang Mudah, Penasaran?

Sabtu 05 Okt 2024, 20:54 WIB

POSKOTA.CO.ID – Memainkan game saat waktu senggang bisa menjadi hiburan yang menyenangkan. Salah satunya adalah game simulator.

Sebagai salah satu jenisnya, game simulasi membangun kota adalah salah satu tema game yang memiliki banyak peminat, baik di PC maupun gadget Android dan iOS.

Dalam game ini Anda bisa membangun kota secara detail sesuai dengan keinginan. Seperti membangun Gedung-gedung tinggi, hingga taman-taman hijau yang menyejukkan dengan cara menyenangkan.

Salah satu hal yang menyenangkan adalah adanya tantangan untuk membuat tata ruang kota yang baik agar tidak terjadi masalah, misalnya kemacetan dan polusi udara.

Rekomendasi Game Simulator Membangun Kota Terbaik

Melansir Eraspace, simak pembahasan dari beberapa rekomendasi game membangun kota terbaik berikut ini!

1. Anno 1800

Ini adalah salah satu game membangun kota terbaik yang dirilis pada 2019. Di sana, Anda bertanggung jawab untuk membangun dan mengembangkan perkotaan di era industrial abad ke-19.

Grafis yang dimiliki game Anno 1800 juga sangat detail, sehingga akan menghadirkan alur cerita kolonial fiksi dengan arsitektur dan atmosfer pada masa itu secara lebih nyata.

2. Little Big City 2

Game ini akan membuat Anda mengelola kota dan membantu warganya. Mulai dari merencanakan infrastruktur, membangun fasilitas publik, hingga menangani kebutuhan dan keadaan darurat.

Tantangannya membuat gameplay terasa lebih dinamis dan realistis. Grafis 3D Little Big City 2 yang lebih luas dan detail, juga memberikan kesan simulasi kota yang hidup karena lebih terlihat natural.

3. Megapolis

Rekomendasi game membangun kota berikutnya adalah Megapolis. Anda akan diajak membangun rumah dan gedung pencakar langit, lalu menambah luas wilayah sehingga membuat kota lebih maju.

Anda juga harus membangun sejumlah jalan baru, mengembangkan infrastruktur dan transportasi umum, hingga menyejahterakan setiap warga yang tinggal di dalamnya.

Selain itu, Anda dapat menggabungkan sejumlah kota menjadi negara. Game membangun kota ini bisa dimainkan secara gratis, namun bisa juga melakukan pembayaran untuk mendapatkan item khusus.

4. SimCity Buildlt

Game yang dibuat olah Electronic Arts ini merupakan bagian dari franchise SimCity. Anda dapat membangun dan mengelola sebuah kota kecil. 

Mulai dari mendirikan bangunan dasar seperti rumah warga, pabrik, dan fasilitas umum. Kota dapat dikembangkan dengan membangun perkantoran, pusat perbelanjaan, dan fasilitas rekreasi.

Di dalam game ini, sistem simulasi ekonomi, kemacetan, dan sumber daya alam juga terasa realistis. Grafis game ini juga menggunakan ciri khas SimCity yang menarik.

5. Theo Town

Same simulasi pembangunan serta pengelolaan kota ini memungkinkan Anda untuk membangun gedung pencakar langit, jaringan transportasi, hingga menyelesaikan peristiwa darurat.

Anda juga dapat membangun stasiun kereta api, pool bus, sampai bandara. Jangan lupa juga untuk mengumpulkan pajak dari warga dalam membiayai kota.

Game Theo Town ini dapat dimainkan melalui hp secara offline, sehingga tidak perlu khawatir saat tidak bisa mengakses internet dalam memainkannya.

Tertarik untuk memainkan game simulator membangun kota yang mana saja? Semoga akan menjadi hiburan menyenangkan saat senggang ya.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
Rekomendasi Game Simulator Membangun Kota Terbaikgame membangun kotagame simulator

Fia Afifah Rahmah

Reporter

Fia Afifah Rahmah

Editor