Simak 6 aplikasi pinjol yang terdatar OJK yang pasti cepat cair dan bisa langsung acc.(Poskota/Shandra Dwita)

EKONOMI

Butuh Dana Cepat? Simak 6 Aplikasi Pinjol Terdaftar OJK Cepat Cair Langsung ACC, Dijamin Aman

Jumat 04 Okt 2024, 06:18 WIB

POSKOTA.CO.ID - Di era digital seperti sekarang, kebutuhan akan pinjaman online (pinjol) yang cepat dan terpercaya semakin meningkat. 

Untuk memastikan keamanan dan kenyamanan, penting untuk memilih layanan pinjol yang sudah diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). 

Berikut ini adalah enam pinjaman online legal yang tidak hanya cepat cair, tetapi juga telah terdaftar dan diawasi oleh OJK.

6 Aplikasi Pinjol Terdaftar OJK 

1. Kredit Pintar

Kredit Pintar adalah salah satu platform pinjaman online yang telah beroperasi sejak 2017. 

Platform ini menawarkan bunga tahunan yang rendah, membuatnya menjadi pilihan favorit banyak orang. 

Kredit Pintar menawarkan limit pinjaman hingga Rp20 juta dengan proses pendaftaran yang sangat mudah. 

Pengguna hanya perlu mengunduh aplikasinya dan mengikuti langkah-langkah sederhana untuk mulai mengajukan pinjaman. 

Jangan khawatir, karena Kredit Pintar telah diawasi oleh OJK, jadi keamanannya terjamin.

2. Indodana

Indodana juga hadir sebagai pilihan pinjaman online cepat cair yang telah beroperasi sejak 2017 dan mendapatkan izin OJK pada 2018. 

Indodana menawarkan limit pinjaman mulai dari Rp1 juta hingga Rp12 juta dengan tenor maksimal hingga 12 bulan. 

Menariknya, Indodana juga memberikan cicilan 0% untuk tenor 3 bulan, menjadikannya salah satu opsi terbaik bagi mereka yang ingin membayar dengan bunga rendah.

3. Akulaku

Bagi kamu yang butuh pinjaman dengan cepat, Akulaku bisa jadi solusinya. Proses pengajuannya hanya memakan waktu 5 menit dengan limit pinjaman hingga Rp3 juta. 

Tenor yang ditawarkan cukup fleksibel, mulai dari 1 bulan hingga 12 bulan. Dan tentunya, Akulaku juga telah terdaftar dan diawasi oleh OJK, sehingga aman digunakan.

4. Kredivo

Kredivo adalah salah satu platform fintech terbesar di Indonesia yang sudah dikenal luas. 

Dengan limit pinjaman hingga Rp50 juta, Kredivo menawarkan proses pengajuan yang sangat cepat dan mudah. 

Bagi pengguna baru, ada opsi mendaftar dengan menggunakan kode referral untuk mendapatkan Kredivo poin, yang bisa digunakan sebagai diskon pada transaksi berikutnya. 

Tidak hanya aman, Kredivo juga sudah diawasi oleh OJK.

5. Rupiah Cepat

Rupiah Cepat adalah pilihan pinjaman online lainnya yang juga telah tergabung dalam Asosiasi Fintech Pendanaan Bersama Indonesia (AFPI) dan diawasi oleh OJK. 

Platform ini menawarkan limit pinjaman hingga Rp5 juta dengan proses pengajuan yang sangat mudah, hanya memerlukan KTP dan rekening bank. 

6. Ada Kami

Ada Kami menawarkan pinjaman online dengan limit besar hingga Rp50 juta dan proses pencairan yang cepat, maksimal dalam 2 hari. 

Pinjaman ini juga menawarkan agunan sehingga cocok untuk kebutuhan dana yang lebih besar. 

Jangan khawatir soal legalitas, karena Ada Kami telah terdaftar di OJK dan terjamin aman.

Itulah 6 aplikasi pinjaman online legal cepat cair yang sudah diawasi oleh OJK. 

Dengan berbagai pilihan dan keunggulan masing-masing, Anda bisa memilih layanan yang paling sesuai dengan kebutuhan.

Tetap waspada dan pastikan untuk selalu menggunakan layanan yang legal dan diawasi oleh OJK agar terhindar dari risiko yang tidak diinginkan!

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
Aplikasi pinjol legalpinjol legalAplikasi Pinjolpinjaman-onlinePinjol OJKpinjol terdaftar ojkPinjol Cepat Cair

Shandra Dwita

Reporter

Shandra Dwita

Editor