POSKOTA.CO.ID - Pada Oktober 2024, saldo Dana Bansos untuk Program Indonesia Pintar (PIP) diperkirakan akan cair di awal bulan.
Program ini mampu memberikan manfaat untuk membantu siswa-siswa dari keluarga kurang mampu, guna mendapatkan dukungan finansial agar bisa terus melanjutkan pendidikan.
Bagi yang telah terdaftar sebagai penerima PIP, sangat penting untuk mengetahui cara memeriksa status pencairan dana, agar bantuan dapat digunakan tepat waktu.
Langkah pertama yang harus dilakukan, adalah dengan mengunjungi situs resmi PIP, yaitu pip.kemdikbud.go.id.
PIP Merupakan bantuan berupa uang tunai, perluasan akses, serta kesempatan belajar dari pemerintah yang diberikan kepada peserta didik yang berasal dari keluarga miskin, atau rentan miskin untuk membiayai pendidikan.
Melalui program ini, pemerintah berupaya untuk mencegah peserta didik dari kemungkinan putus sekolah.
Tidak hanya itu, bantuan ini juga diharapkan dapat menarik siswa putus sekolah agar kembali melanjutkan pendidikannya.
PIP juga diharapkan dapat meringankan biaya personal pendidikan peserta didik, baik biaya langsung maupun tidak langsung.
Guna mengetahui, apakan anak Anda terdaftar sebagai penerima Bansos PIP atau tidak, caranya cukup gampang. Berikut ini langkah dan tahapan yang perlu dilakukan
Namun sebelumnya, pastikan saat melakukan pengecekan, perangkat yang Anda gunakan terhubung ke internet dengan baik, agar proses pengecekan berjalan lancar.
Cara Cek Status Nama Penerima Bansos PIP 2024
- Silahkan Anda buka laman resmi PIP Kemendikbudristek di pip.kemdikbud.go.id pada mesin perambah.
- Selanjutnya Anda pilih kolom "Cari Penerima PIP".
- Lalu masukkan Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) milik anak Anda.
- Selanjutnya, masukan Nomor Induk Kependudukan (NIK) Anda.
- Lalu masukkan captcha berupa hasil perhitungan yang terteda pada layar.
- Selanjutnya Anda klik "Cek Penerima PIP".
- Data akan memproses terkait pengajuan. Jika nama anak Anda tidak muncul, berarti belum menjadi penerima bansos PIP.
Penting untuk diakukan. Pastikan saat melakukan pengecekan tersebut, semua data yang dimasukan sudah benar, dan valid.
Hal tersebut penting untuk dilakukan agar proses pengajuan data berjalan dengan lancar.
Rincian Bansos PIP 2024 Sesuai Jenjang Pendidikan yang Diampu
- Untuk siswa SD/SDLB/Paket A, akan mendapatkan bantuan dengan sebesar Rp450.000 per tahunnya.
- Untuk siswa SMP/SMPLB/Paket B, akan menerima bantuan dengan besaran Rp750.000 per tahunnya.
- Sedangkan untuk jenjang SMA/SMK/SMALB/Paket C, akan menerima bantuan sebesar Rp1.800.000 per tahunnya.
Semoga informasi tersebut bisa membantu, khususnya bagi yang memerlukan informasi terkait Bansos PIP 2024.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.