Sebab, Kemensos memberikan bantuan Rp200.000 per bulan kepada penerima manfaat.
Bansos PKH
Untuk bansos PKH, KPM akan menerima bantuan sesuai dengan komponen penerimanya. Bantuan diberikan terkecil Rp150.000 dan terbesar Rp500.000. Berikut rinciannya:
- Komponen lansia: Rp400.000
- Komponen penyandang disabilitas: Rp400.000
- Komponen balita usia 0-6 tahun Rp500.000
- Komponen ibu hamil mendapat bantuan Rp500.000
- Komponen Siswa SD mendapat bantuan Rp150.000
- Komponen Siswa SMP mendapat bantuan Rp250.000
- Komponen Siswa SMA mendapat bantuan Rp333.333
Apa yang Harus Dilakukan KPM sambil Menunggu Pencairan?
Berikut ini hal yang bisa dilakukan oleh penerima manfaat sambil menunggu pencairan saldo bansos dari Kemensos, yaitu:
- Menyiapkan rekening kartu keluarga sejahtera (KKS) dan jangan sampai rusak atau hilang
- Manfaatkan mobile banking untuk mengecek saldo dana bansos, sudah dicairkan oleh Bank Himbara atau belum
- Cek progres penyaluran di aplikasi cek bansos atau web cekbansos.kemensos.go.id atau melalui pendamping bantuan sosial setempat
Demikian informasi terkini terkait penyaluran bansos PKH dan BPNT untuk periode September - Oktober 2024.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.