POSKOTA.CO.ID - Jadwal penyaluran bantuan sosial (bansos) Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) masih memasuki tahap 5, yakni periode September-Oktober 2024.
Bagi Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang belum mendapatkan dana bantuan di bulan September, akan kembali dilanjutkan pada Oktober.
Apalagi, para penerima manfaat yang termasuk dalam penyaluran bansos peralihan dari PT Pos Indonesia ke Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) masih dalam tahap buka rekening kolektif (burekol).
Kartu berwarna merah itu berfungsi menyerupai Kartu Anjungan Tunai Mandiri (ATM) yang terhubung dengan sejumlah bank kelompok Himbara (Himpunan Bank Milik Negara).
Bank-bank tersebut diantaranya Bank Rakyat Indonesia (BRI), Bank Tabungan Negara (BTN), Bank Negara Indonesia (BNI), Bank Syariah Indonesia (BSI), dan Bank Mandiri.
Sementara itu, saldo dana bansos yang diterima KPM per tahapnya atau per dua bulan sekali sebesar Rp400.000.
Sehingga jika ditotalkan, penerima manfaat mendapatkan bantuan finansial dari program ini yakni Rp2.400.000 dengan enam kali penyaluran.
Pemerintah mengimbau agar dana bansos BPNT tersebut dimanfaatkan untuk kebutuhan pangan sehari-hari.
Seperti dibelanjakan untuk membeli beras, minyak, gula, terigu, daging, sayuran, dan lainnya.
Jadwal Penyaluran Bansos BPNT 2024
Dikutip dari tayangan video YouTube DIARY BANSOS, Senin, 30 September 2024, sebagian besar KPM masih menunggu distribusi kartu KKS dan buku rekening baru.
Hal tersebut dilihat dari status terbaru aplikasi SIKS-NG (Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial Next-Generation.