Terapkan tips berikut agar tetap aman saat menggunakan layanan pinjol. (Pinterest/Modern Survival Blog)

TEKNO

Tips Aman Melakukan Pinjaman Online untuk Hindari Jeratan Lingkaran Utang

Minggu 29 Sep 2024, 19:37 WIB

POSKOTA.CO.ID - Pinjaman online (pinjol) semakin populer karena proses pengajuannya yang cepat dan mudah.

Namun, tingginya bunga dan kurangnya pemahaman tentang manajemen keuangan sering membuat banyak orang terjerat utang yang sulit dilunasi.

Agar kamu tidak terjebak dalam lingkaran utang saat menggunakan layanan pinjaman online, ada beberapa tips penting yang harus diperhatikan.

1. Pilih Pinjol yang Terdaftar di OJK

Pinjol legal akan mematuhi aturan yang berlaku dan menawarkan suku bunga yang wajar serta transparansi dalam biaya.

Hindari pinjol yang menawarkan proses terlalu cepat tanpa pemeriksaan dokumen.

2. Pinjam Sesuai Kebutuhan dan Kemampuan Bayar

Idealnya, cicilan pinjaman tidak lebih dari 30% dari total pendapatan bulanan. Dengan demikian, kamu masih memiliki cukup dana untuk kebutuhan lainnya.

3. Pahami Suku Bunga dan Biaya Tambahan

Hindari pinjaman dengan bunga di atas 0,8% per hari, karena ini bisa menyebabkan utang membengkak jika terlambat membayar dan ketahui semua denda yang disembunyikan.

4. Hindari Mengambil Pinjaman untuk Membayar Utang

Salah satu penyebab terbesar seseorang terjebak dalam lingkaran utang adalah mengambil pinjaman baru untuk melunasi pinjaman sebelumnya.

Ini hanya akan menambah jumlah utang dan bunga yang harus dibayar. Usahakan untuk fokus melunasi satu pinjaman sebelum mempertimbangkan pinjaman lainnya.

Jika kesulitan melunasi utang, cobalah negosiasi dengan pemberi pinjaman untuk mencari solusi seperti memperpanjang masa pembayaran.

5. Perhatikan Tanda-tanda Pinjol Ilegal

Aplikasi pinjol ilegal biasanya memiliki ciri-ciri yang jelas, seperti tidak memberikan informasi bunga dan biaya secara transparan, proses pinjaman yang terlalu cepat tanpa verifikasi dokumen, dan ancaman atau intimidasi saat penagihan.

Hindari pinjol galbay yang meminta akses ke data pribadi atau kontak telepon secara berlebihan.

6. Terbuka kepada Orang Terdekat

Bila kamu melakukan pinjaman tanpa sepengetahuan keluarga, ada baiknya dibacarakan terlebih dahulu bersama orang terdekatmu.

Maraknya kasus pinjol hingga mengancam nyawa seseorang karena menutup diri dari orang terdekat.

Dengan berbicara, setidaknya bisa mengurangi beban pikiran, dan mencari solusi bersama-sama.

Mungkin akan berat untuk sebagian orang, tapi tidak ada salahnya mencoba, karena kamu tidak akan pernah tahu respon mereka jika tidak dicoba.

Pinjaman online bisa menjadi solusi cepat untuk kebutuhan mendesak, namun harus dilakukan dengan bijak dan penuh perhitungan.

Tetap waspada dan jangan sampai terjebak dalam lingkaran utang yang bisa merugikan kondisi finansialmu di masa depan.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
pinjol ilegalpinjol legalAplikasi Pinjol

Syifa Luthfiyah

Reporter

Syifa Luthfiyah

Editor