Simak 4 cara meghadapi dc pinjol yang datang ke rumah utnuk menagih utang dan jangan diusir.(cashcity)

EKONOMI

4 Cara Bijak Menghadapi DC Pinjol Datang ke Rumah untuk Menagih Utang, Jangan Diusir!

Minggu 29 Sep 2024, 11:21 WIB

POSKOTA.CO.ID - Berurusan dengan aplikasi pinjaman online (pinjol) bisa menjadi pengalaman menegangkan, terutama ketika debt collector (DC) datang langsung ke rumah untuk menagih utang. 

Biasanya, ini terjadi karena keterlambatan pembayaran, dan mereka akan mendatangi alamat yang tertera di KTP Anda.

Namun, jangan langsung panik atau diusir. Ada beberapa cara yang bisa Anda ambil untuk menghadapi situasi ini dengan bijak dan aman. 

Berikut adalah 4 cara yang dapat Anda lakukan saat menghadapi DC pinjol yang datang ke rumah untuk menagih utang:

4 Cara Menghadapi DC Pinjol Datang ke Rumah Menagih Utang

1. Tetap Tenang dan Tanyakan Identitas DC

Langkah pertama adalah tetap tenang dan meminta debt collector untuk menunjukkan identitasnya. 

Tanyakan nama, KTP, atau dokumen yang membuktikan siapa mereka. Hal ini penting untuk mengetahui siapa pihak yang berwenang dan bertanggung jawab dalam penagihan tersebut. 
Jangan biarkan mereka memasuki rumah tanpa identitas yang jelas.

2. Periksa Sertifikat Profesi

DC yang datang seharusnya memiliki sertifikat profesi dari Asosiasi Perusahaan Pembiayaan Indonesia (APPI). 

Sertifikat ini menunjukkan bahwa mereka berlisensi untuk melakukan penagihan. 

Jika mereka tidak bisa menunjukkan sertifikat ini, Anda berhak mempertanyakan legalitas mereka dan menolak tindakan lebih lanjut sampai ada kejelasan.

3. Berikan Penjelasan dengan Baik

Jika Anda terlambat membayar pinjol, berikan penjelasan yang jujur mengenai kondisi keuangan Anda tanpa berjanji berlebihan. 

Hal ini penting untuk menjaga komunikasi tetap baik dan mencari solusi yang lebih realistis tanpa memicu konflik. 

Jangan memberikan janji yang tidak bisa Anda tepati karena hanya akan memperburuk keadaan.

4. Cek Surat Kuasa Penagihan

Pastikan bahwa mereka memiliki surat kuasa penagihan dari perusahaan pinjol terkait. 

Surat ini merupakan bukti legal bahwa mereka diizinkan untuk melakukan penagihan atas nama pemberi pinjaman. 

Jika tidak ada surat ini, Anda berhak menolak proses penagihan, termasuk jika mereka mencoba menyita barang tanpa izin resmi.

Menghadapi debt collector pinjol yang datang ke rumah bisa jadi menakutkan, namun dengan sikap tenang dan langkah-langkah di atas, Anda bisa mengatasi situasi ini dengan lebih bijak dan aman.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
aplikasi pinjaman onlineAplikasi Pinjolpinjaman-onlinepinjoldebt collectordebt collector pinjoldc pinjol

Shandra Dwita

Reporter

Shandra Dwita

Editor