POSKOTA.CO.ID - Untuk yang ingin memperoleh beasiswa pelatihan guna meningkatkan keterampilan, Program Kartu Prakerja adalah solusinya.
Minat masyarakat terhadap Program Prakerja tampaknya semakin meningkat setelah mendengar kisah sukses para alumni program tersebut.
Tidak mengherankan jika pembukaan Gelombang 72 Program Kartu Prakerja sangat ditunggu-tunggu.
Program ini sangat cocok bagi mereka yang ingin mendapatkan peningkatan skill atau kompetensi, termasuk pelaku usaha mikro dan kecil.
Melalui Kartu Prakerja, peserta dapat mengikuti berbagai macam pelatihan secara online yang sudah disediakan.
Termasuk juga, akan mendapatkan insentif saldo dengan total besaran Rp4.200.000.
Saldo tersebut, guna menunjang semua proses belajar mereka, jika sudah sudah dinyatakan lolos seleksi.
Rp3.500.000 untuk biaya beli pelatihan, Rp600.000 untuk insenstif pasca pelatihan, dan Rp100.000 insentif untuk mengisi 2 survei (masing-masing Rp50.000).
Sebelum bergabung di Program Kartu Prakerja Gelombang 72, pastikan kamu sudah memiliki akun.
Akun tersebut nantinya akan dipakai untuk bergabung di Program tersebut, cara membuatnya cukup mudah.
Berikut ini langkah-langkah untuk membuat akun untuk mendaftar di program tersebut.
Perlu menjadi catatan. Pastikan saat melakukan pendaftaran kamu mengisinya dengan benar agar tidak terkendala saat melakukannya.
Cara Gabung di Program Kartu Prakerja Gelombang 72
- Silahkan kamu www.prakerja.go.id, jika sudah terkoneksi pada mesin perambah.
- Selanjutnya, silahkan kamu membuat Akun Baru
- Untuk membuat akun tersebut, sailahkan kamu masukkan alamat email aktif, lalu klik tanda panah.
- Isikan password yang kamu berikan, serta ulangi password sama.
- Selanjutnya centang kotak yang menyatakan, bahwa kamu sudah setujuan terhadap syarat dan ketentuan.
- Usai melakukan tahapan tersebut, lalu Klik “Daftar”.
- Tahap selanjutnya, lengkapi data pribadi kamu secara benar, dan akurat.
- Ikuti semua tesnya, serta selesaikan pelatihan matematika dasar yang diperlukan.
- Usai melakukan tahapan tersebut, maka akun kamu sudah siap digunakan.
Untuk mengetahui, apakah akun mau sudah aktif atau belum, coba login kembali ke prakerja.go.id untuk melakukan pengecekan.
Jika Gelombang 72 sudah dibuka, langsung saja daftarkan diri kamu, dan ikuti semua tahapan-tahapan yang wajib dilakukan.
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.