Rose BLACKPINK gabung ke label Atlantic Records (instagram/atlanticrecords)

SHOWBIZ

Rose BLACKPINK Umumkan Resmi Gabung Atlantic Records

Jumat 27 Sep 2024, 22:33 WIB

POSKOTA.CO.ID - Rose BLACKPINK secara resmi telah menandatangani kontrak eksklusif dengan Atlantic Records untuk aktivitas solo di pasar musik global.

Pada unggahan di media sosial resmi milik Rose BLACKPINK, penyanyi kelahiran 1997 tersebut mengumumkan gebrakan terbarunya di kancah musik yang luar biasa.

Rose BLACKPINK menyatakan bahwa dirinya telah tanda tangan kontrak bersama label musik Atlantic Records.

"Saya sangat senang mengumumkan kepada Anda penandatanganan dengan @atlanticrecords. Aku tahu kalian sudah menunggu begitu lama untuk momen ini dan aku harap kalian siap," tulis Rose BLACKPINK di unggahannya pada Jumat, 27 September 2024.

Tidak hanya dari sang penyanyi saja, tetapi Atlantic Records sendiri pun turut berbagi kabar bahagia ini di media sosialnya.

"Selamat datang di keluarga, Rose," tulisnya.

Sebagai informasi, Atlantic Records merupakan label musik di bawah Warner Music Group dan perusahaan rekaman terkenal di dunia.

Atlantic Records telah menangani berbagai genre lagu dan berkolaborasi dengan banyak musisi papan atas dunia seperti Bruno Mars, Coldplay, Ed Sheeran, dan masih banyak lagi.

"Aku NGGAK SABAR banget buat kalian semua dengerin karya-karya terbaru yang udah aku siapain!! Aku benar-benar kangen sama kalian semua," ungkap Rose pada caption fotonya.

Bergabung nya Rose BLACKPINK ke Atlantic Records tentu saja merupakan langkah besar yang akan memperluas karier bermusiknya.

Penggemar secara antusias menyambut kabar terbaru yang diberikan oleh Rose dan sangat menantikan karyanya bersama Atlantic Records.

Tidak hanya berbakat di bidang musik, tetapi Rose BLACKPINK juga mendapatkan sorotan karena bersinar di industri fashion seperti menjadi wajah dari Saint Laurent, Tiffany & Co, Rimowa hingga Puma.

Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan follow WhatsApp  Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.

Tags:
Rose BLACKPINKBLACKPINKAtlantic RecordsRose BLACKPINK Solo

Mitha Aullia

Reporter

Mitha Aullia

Editor