6 Oknum Suporter Persib Ditetapkan Jadi Tersangka, Bobotoh: Pertanyakan Kasus Dugaan Pelecehan dan Insiden Locker Room

Jumat 27 Sep 2024, 15:59 WIB
Potret oknum suporter Persib Bandung yang ditetapkan sebagai tersangka atas insiden pengeroyokan steward. (X/@humaspoldajbr)

Potret oknum suporter Persib Bandung yang ditetapkan sebagai tersangka atas insiden pengeroyokan steward. (X/@humaspoldajbr)

Sekelompok Bobotoh merasa kecewa karena ada kriminalisasi pada suporter, sementara kasus dugaan intimidasi dan kekerasan di ruang ganti serta pelecehan secara verbal, belum terjawab.

Pihak manajemen menjanjikan jika hasil investigasi akan dibuka secara terbuka pada Jumat, 27 September 2024.

Rasa kekecewaan itu ditumpahkan dalam sebuah video pendek yang diunggah oleh akun X @manajemenbobrok.

Dalam videonya tampak sejumlah orang yang diduga suporter Persib, mengutarakan kekesalannya.

“Tidak pernah terpikirkan oleh kami, bahwa dalam sejarah kami ngabobotohan (mendukung) Persib. Kebanggaan yang diwariskan dari generasi ke generasi akhirnya memudar juga,” ucap seseorang yang ada dalam video dengan identitas yang disembunyikan.

“Saya sendiri pamit dari segala kegiatan apapun mengenai Persib, saya kecewa dan tidak layak didukung,” kata seorang lainnya.

“Semakin saya membela, semakin saya menempatkan diri dalam bahaya,” kata seorang yang diduga Bobotoh.

Kemudian banyak orang lainnya yang mempertanyakan bagaimana kelanjutan kasus dari dugaan intimidasi dan kekerasan di ruang ganti serta pelecehan secara verbal oleh oknum steward.

“Terus steward dan pemain yang terlibat kemarin gimana?,” tanya seorang Bobotoh.

“Tinggal menunggu rekaman cctv yang di locker room dan semoga hukumannya sama tegas enggak pandang bulu,” kata seorang Bobotoh.

“Sekalian dong oknum steward, official dan pemain yang terlibat,” timpal seorang Bobotoh.

“Steward yang kemaren udah ditangkap belum? ke Bobotoh gercep, ke internal sendiri lama,” tutur seorang Bobotoh.

Berita Terkait

News Update