Laga PSIS Semarang vs Arema FC di BRI Liga 1 membuat tuan rumah terpaksa menelan kekalahan. (Instagram/@aremafcofficial)

Sepak Bola

Hasil BRI Liga 1: Arema FC Pecundangi PSIS Semarang di Laga Kandang, Jadi Kekalahan ke-4 Laskar Mahesa Jenar Musim Ini

Kamis 26 Sep 2024, 19:42 WIB

POSKOTA.CO.ID – Harus menyerah kalah di laga kandang, PSIS Semarang tatap nanar laga melawan Arema FC pada lanjutan kompetisi BRI Liga 1, Kamis 26 September 2024.

Dalam pertandingan di Stadion Moch Soebroto Magelang tersebut, Laskar Mahesa Jenar harus menelan kekalahan keempat pada musim ini.

Meski sempat tertinggal 0-1 lebih dulu, namun Arema FC berhasil membalas dua gol, sehingga berhasil menang di markas PSIS Semarang dengan skor akhir 2-1.

Namun, striker Arema FC Dalberto yang masuk pada menit 58 membuat keadaan berubah. Striker asal Brasil ini berhasil mencetak 2 gol di menit 89 dan 90+6 dan mengantarkan Arema FC menang 2-1.

Jalannya Pertandingan PSIS Semarang Vs Arema FC

Menjalani laga yang cukup berat, pertandingan PSIS Semarang melawan Arema FC berlangsung di bawah guyuran hujan sejak menit pertama.

Meski begitu, kedua tim masih saling dapat menyerang dan membuka celah untuk bisa membobol gawang lawan masing masing. 

Namun, Kiper utama PSIS Semarang, Adi Satryo harus digandikan Syahrul Trisna di menit 24 karena cedera. Selain itu, hingga turun minum tidak ada gol yang tercipta dan skor masih imbang 0-0.

Di babak kedua, Pelatih PSIS Semarang, Gilbert Agius bisa bernapas lega. Pasalnya, skuad asuhannya berhasil membuka keunggulan di menit 61.

Tri Setiawan berhasil mecetak gol untuk PSIS Semarang setelah menerima bola dari Septian David Maulan.

Namun pada menit 67, tim kebanggan warga Kota Semarang harus bermain dengan 10 orang.

Ini karena Riyan Ardiansyah mendapatkan kartu merah dari wasit karena dianggap melakukan pelanggaran keras kepada pemain Arema FC.

Dan keunggulan jumlah pemain ini benar-benar dimanfaatkan dengan bail oleh skuad Arema FC karena terlihat mulai mendominasi jalannya pertandingan.

Apalagi dengan kehadiran Dalberto yang masuk di paruh kedua, yang benar-benar menjadi mimpi buruk bagi lini pertahanan PSIS.

Dalberto berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 di menit 89 setelah menerima umpan dan Didik Setiawan.

Tak hanya itu, pemain yang direkrut dari Madura United tersebut mecetak gol keduanya di menit 90+6. Gol tersebut sekaligus membalikkan keadaan, karena Arema FC unggul menjadi 2-1.

Ini merupakan gol keempatnya musim ini bersama Arema FC. Hingga pertandingan usai skor 2-1 untuk keunggulan Arema FC tidak berubah.

Hasilnya, skuad Singo Edan berhasil membawa pulang 3 poin pada pertandingan tandang kali ini, dan pemain Laskar Mahesa Jenar hanya terlihat lesu saat peluit panjang ditiupkan.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari. 

Tags:
Arema FCpsis semarangkartu merahBRI Liga 1

Fia Afifah Rahmah

Reporter

Fia Afifah Rahmah

Editor