Ketika anda mengkonsumsi bawang merah dan jumlah besar dapat menyebabkan kondisi nafas dan badan menjadi memiliki aroma bau yang tidak sedap.
Ini disebabkan karena adanya senyawa sulfur yang dikeluarkan oleh tubuh ketika dalam proses pencernaan.
Dengan bau tersebut pastinya akan sedikit mengganggu kenyamanan dari orang-orang sekitar Anda.
5. Interaksi Obat-obatan
Mengkonsumsi bawang merah dapat berpengaruh bagian yang memiliki interaksi dengan obat-obatan tertentu seperti aspirin, obat pengencer darah dan lainnya.
Jika anda mengkonsumsi obat-obatan tersebut sebaiknya melakukan konsultasi terlebih dahulu kepada tenaga kesehatan terkait untuk pengaturan dosisnya.
Hal yang disebabkan karena bawang merah dapat menyebabkan efek samping yang berbahaya bagi dalam tubuh jika dikonsumsi secara berlebihan.
Dalam mengkonsumsi bawang merah sebaiknya 1 hingga 2 siung setiap harinya. Namun jika ada kasusnya untuk keperluan kesehatan maka dapat 3 sampai 5 siung secara rutin setiap hari.
Namun pastikan lagi bahwa takaran tersebut sesuai dengan anjuran tenaga kesehatan yang harus anda konsumsi.
Terutama bagi Anda yang mengkonsumsi obat-obatan tertentu sehingga khasiat dan manfaat dari bumbu rempah satu ini terasa oleh tubuh.
Bawang merah bukan hanya bermanfaat sebagai penyedap masakan, tetapi juga memiliki banyak khasiat untuk kesehatan tubuh.
Mulai dari meningkatkan sistem imun, mengontrol gula darah, hingga menjaga kesehatan jantung dan mencegah kanker, bawang merah dapat menjadi bahan alami yang mendukung kesehatan Anda sehari-hari.
Menurut Dr. Ema Surya Pertiwi, rutin mengonsumsi bawang merah dalam jumlah yang tepat sangat dianjurkan, baik dalam keadaan mentah maupun dimasak, untuk mendapatkan manfaat maksimal.