Informasi Terbaru! Bantuan Subsidi Rp400 Ribu dari BPNT Periode September-Oktober 2024 Fix Cair ke Rekening KKS KPM Sebentar Lagi, Simak Informasi Selengkapnya di Sini

Senin 23 Sep 2024, 14:34 WIB
Bantuan subsidi BPNT fix mencairkan manfaat Rp400 Ribunya dari periode September-Oktober 2024. (Rivero Jericho S/Poskota)

Bantuan subsidi BPNT fix mencairkan manfaat Rp400 Ribunya dari periode September-Oktober 2024. (Rivero Jericho S/Poskota)

POSKOTA.CO.ID - Bantuan subsidi Rp400 Ribu dari Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) periode September-Oktober 2024 akan segera disalurkan dalam waktu dekat ke rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS). Yuk, simak informasi selengkapnya di bawah ini.

BPNT adalah salah satu program bantuan sosial yang diinisasi oleh Kementerian Sosial (kemensos).

Fokus dari program ini adalah untuk memenuhi kebutuhan pangan para Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Kabar terbarunya, penyaluran bantuan subsidi ini akan dlakukan dalam waktu yang dekat.

Melansir dari YouTube DIARY BANSOS, proses penyaluran bantuan sosial BPNT di Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial (DTKS), bantuan BPNT periode September-Oktober ini sudah memasuki proses verifikasi rekening.

Para KPM yang menerima bansos BPNT diharapkan uintuk bersabar, sebab penyaluran bantuan ini tidak dilakukan secara sekaligus.

Bantuan sosial yang disalurkan kepada para KPM bansos adalah Rp200 Ribu per bulannya.

Namu pada periode ini, bantuan subsidi yang disalurkan adalah Rp400 Ribu karena dialokasikan menjadi 2 bulan.

Silakan cek secara berkala terkait penyalurannya di situs resmi cek bansos kemensos untuk mendapatkan informasi lebih lanjutnya.

Simak informasi terkait cara mengecek penerima bansos BPNT berikut cara mencairkannya di sini.

Cara Cek Bansos BPNT

Berikut adalah langkah-langkah yang dapat Anda simak dan lakukan untuk mengecek bansos BPNT:

  • Kunjungi situs resminya di www.cekbansos.kemensos.go.id
  • Masukkan data diri sesuai dengan KTP Anda (Provinsi, Kota/Kab, Kecamatan, dan Kelurahan/Desa)
  • Masukkan nama penerima
  • Isi kode Captcha dengan benar
  • Klik 'Cari Data'
News Update