Berikut ini jenis-jenis pelatihan Prakerja yang bisa dibeli pakai saldo dana beasiswa dari pemerintah. (Instagram/@prakerja.go.id)

EKONOMI

Dapat Saldo Dana Rp3.500.000, Ini 8 Pelatihan Prakerja yang Bisa Dibeli Peserta Lolos Program

Senin 23 Sep 2024, 09:11 WIB

POSKOTA.CO.ID - Berikut ini informasi mengenai beragam jenis pelatihan Prakerja yang bisa dipilih peserta setelah dinyatakan lolos program dan dapat subsidi saldo dana sebesar Rp3.500.000.

Kartu Prakerja adalah program peningkatan skill dan kompetensi kerja masyarakat yang diadakan pemerintah dengan cara memberikan pelatihan gratis kepada masyarakat.

Program ini bisa diikuti oleh seluruh masyarakat Indonesia, mulai dari pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), pekerja atau buruh, orang terkena PHK, hingga para pencari kerja.

Masyarakat yang dinyatakan lolos jadi psserta bisa mengikuti pelatihan ini tanpa mengeluarkan sepeser uang pun dari tabungan pribadi karena biayanya disubsidi pemerintah.

Setiap peserta yang sudah bergabung dalam program ini akan diberikan biaya pelatihan oleh pemerintah senilai Rp3.500.000.

Uang tersebut dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya oleh peserta untuk membeli pelatihan Prakerja.

Peserta dapat memilih pelatihan apapun yang diinginkan serta yang cocok dengan minat bekerjanya.

Dengan menggunakan dana beasiswa tadi, minimal ada satu pelatihan Prakerja yang diikuti peserta.

Setelah mengikuti pelatihan, diharapkan dapat menumbuhkan kompetensi serta daya saing kerja peserta.

Bukan cuma itu, skill dan pengetahuan peserta mengenai duni kerja maupun wirausaha diharapkan juga semakin berkembang.

Sebab, tujuan dari program ini adalah untuk membantu masyarakat meningkatkan kompetensi kerja dalam diri mereka.

Peserta dapat memilih beragam jenis pelatihan yang sesuai dengan minat dan juga kecocokan peserta.

Simak informasi mengenai jenis-jenis pelatihan Prakerja yang dapat diikuti oleh peserta di bawah ini.

Jenis-jenis Pelatihan Prakerja

Berikut ini delapan jenis pelatihan Prakerja yang bisa Anda pilih bila dinyatakan lolos dalam program ini.

1. Digital dan Teknologi Informasi

  1. Pengembangan website
  2. Data analytics
  3. Desain grafis dan multimedia
  4. Digital marketing

2. Kewirausahaan

  1. Pembuatan rencana bisinis
  2. Manajemen usaha
  3. E-commerce

3. Bahasa

  1. Bahasa Inggris
  2. Bahasa asing lainnya, seperti China, Jepang, Korea, dll

4. Manajemen dan Kepemimpinan

  1. Project management
  2. Kepemimpinan dan komunika

5. Keuangan dan Akuntansi

  1. Dasar-dasar Akuntansi
  2. Perencanaan Keuangan

6. Kesehatan dan Kecantikan

  1. Kursus kecantikan
  2. Pelatihan kesehatan

7. Pariwisata dan hospitality

  1. Manajemen hotel
  2. Pelayanan pelanggan

8. Pertanian dan Peternakan

  1. Budidaya tanaman
  2. Pelatihan peternakan

Demikian informasi mengenai jenis-jenis pelatihan Kartu Prakerja yang dapat dipilih oleh peserta.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
Saldo danasaldo dana dana Prakerjakartu prakerjaProgram Kartu PrakerjaJenis-jenis pelatihan PrakerjaSaldo DANA Gratis

Kamila Sayara Avicena

Reporter

Kamila Sayara Avicena

Editor