Cair ke Rekening BRI, BNI, Mandiri! Saldo Dana Bansos PKH Rp2.000.000 Berhak Diterima KPM dengan Kriteria Ini

Senin 23 Sep 2024, 18:54 WIB
Ilustrasi Saldo dana bansos PKH 2024 untuk kategori SMA. (Poskota/Wildan Apriadi)

Ilustrasi Saldo dana bansos PKH 2024 untuk kategori SMA. (Poskota/Wildan Apriadi)

POSKOTA.CO.ID - Program Keluarga Harapan (PKH) memberikan subsidi bantuan dana untuk keluarga miskin dalam berbagai kriteria

Melalui bansos PKH, Pemerintah bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup setiap Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Untuk dapat terdaftar menjadi calon penerima dana bansos PKH, setiap KPM yang dikategorikan sebagai masyarakat kurang mampu akan dilakukan pendataan terlebih dulu,

Bansos PKH sendiri memiliki beberapa komponen yang bervariasi, di antaranya adalah anak-anak sekolah dari berbagai jenjang pendidikan.

Khusus untuk siswa jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA) berhak menerima saldo dana bansos sebesar Rp2.000.000 per tahun atau Rp500.000 per tahapnya.

Pencairan saldo dana bansos PKH 2024 disalurkan dalam 4 tahap, berikut rinciannya:

Tahap 1: Januari, Februari, Maret
Tahap 2: April, Mei, Juni
Tahap 3: Juli, Agustus, September
Tahap 4: Oktober, November, Desember

Saldo dana bansos PKH akan ditransfer langsung ke rekening ATM Himbara (BRI, BNI, Mandiri, BSI) atau melalui Kantor Pos bagi yang tidak memiliki rekening bank.

Untuk bisa menjadi penerima bansos PKH, calon penerima harus memenuhi beberapa syarat yang sudah ditentukan.

Syarat Penerima PKH 2024

• Warga Negara Indonesia (WNI) yang dapat dibuktikan dengan KTP.

• Terdaftar sebagai anggota keluarga berkebutuhan khusus dalam data kelurahan.

Berita Terkait

News Update