POSKOTA.CO.ID - Selamat bagi peserta Program Kartu Prakerja gelombang 71, kini kamu berkesempatan mendapatkan saldo DANA gratis sebesar Rp100.000 sebagai tambahan insentif program ini. Simak cara klaimnya!
Kartu Prakerja merupakan program pemerintah yang bertujuan membantu masyarakat Indonesia dalam meningkatkan keterampilan dan daya saing di dunia kerja dan usaha.
Program ini menawarkan berbagai pelatihan yang dapat diikuti secara online dan memberikan insentif kepada peserta yang telah menyelesaikan pelatihan mereka.
Jika kamu sudah terdaftar dan menyelesaikan pelatihan melalui Program Kartu Prakerja, kamu bisa mengecek apakah survei sudah keluar untuk klaim saldo DANA gratis.
Cara Isi Survei Kartu Prakerja
Untuk memastikan apakah kamu termasuk dalam daftar penerima saldo DANA Rp100.000, ikuti langkah-langkah berikut:
- Buka dashboard dan login ke akun Prakerja kamu melalui situs resmi dashboard.prakerja.go.id
- Bila jadwal pengisian survei sudah tiba waktunya, akan muncul pop up pemberitahuan untuk segera melakukan pengisian pada halaman utama dashboard.
- Klik pop up tersebut dan kamu akan dialihkan pada halaman pengisian.
- Isi soal survei dengan sebaik-baiknya agar proses evaluasi oleh pihak penyelenggara berhasil dilakukan.
- Soal berkisar 70 hingga 77 buah, yang berisi pertanyaan mengenai pengalaman selama mengikuti Prakerja dan langkah lanjutan setelah menyelesaikan program.
Bila proses verifikasi selesai, kamu akan dijadwalkan untuk menerima tambahan insentif sebesar Rp50.000 untuk setiap survei yang diisi.
Total bonus dari dua buah survei yakni sebesar Rp100.000 masuk ke dompet elektronik atau rekening yang sudah disambungkan sebelumnya.
Cara Cek Riwayat Insentif
Kamu bisa melihat riwayat, estimasi jadwal transfer dan status pencairan di dashboard Prakerja pada menu insentif.
Setelah masuk ke dashboard, klik menu Insentif yang berada di deretan menu utama sebelah bawah halaman Prakerja.
Jika status berwarna kuning berarti pencairan masih dijadwalkan, dan warna hijau apabila bonus sudah ditransfer.
Jika setelah beberapa hari saldo DANA belum juga masuk, pastikan langkah-langkah di atas sudah diikuti dengan benar.
Hubungi pihak Prakerja jika kamu memerlukan bantuan lebih lanjut melalui pesan instagram atau call center mereka. Semoga artikel ini membantu!
Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.