Bojan Hodak pastikan kesiapan Persib Bandung untuk menghadapai Persija Jakarta besok Senin, 23 September 2024. (persib.co.id)

Sepak Bola

Bakal Hadapi Persija Jakarta Besok, Bojan Hodak Pastikan Persib Bandung Bermain Taktis

Minggu 22 Sep 2024, 10:02 WIB

POSKOTA.CO.ID - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak harus memastikan kondisi tim asuhannya siap menghadapi Persija Jakarta besok Senin, 23 September 2023.

Seperti diketahui bahwa Persib Bandung akan menjamu Persija Jakarta besok di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.

Persib Bandung kembali bermain di Liga 1 2024/2025 setelah sebelumnya melalui laga perdana AFC Champions League atau ACL 2 melawan Port FC.

Bojan Hodak menilai bahwa laga ini sangat berati, sehingga ia ingin memastikan tim asuhannya siap.

Menurutnya, sebagai pelatih ia harus membuat para pemian tenang dan bis amengelola emosi agar bermain tidak agresif yang bisa menimbulkan kerugian bagi tim.

"Sebagai pelatih, saya tidak benar-benar harus memotivasi pemain seperti di laga lainnya.

Tapi, saya harus membuat mereka (pemain) lebih tenang karena mereka bisa terlalu emosional dan agresif. 

Hal seperti itu bisa mengakibatkan kartu. Pemain harus bermain lebih taktis," kata Bojan Hodak setelah sesi latihan di SPOrT Jabar, Arcamanik, Kota Bandung, dikutip dari Persib.co.id pada Sabtu, 21 September 2024.

Selanjutnya, pelatih asal Kroasia itu menilai bahwa momentum ini keuantungan bagi Persija Jakarta, karena mereka memiliki waktu persiapan yang cukup panjang jika dibandingkan dengan Persib.

"Ini laga keempat kami dalam 12 hari. Ini bukan keuntungan. Sebaliknya bagi mereka (Persija) ini keuntungan karena punya waktu libur satu pekan. Jadi, mereka lebih segar," katanya.

Karena itu, Bojan Hodak berharap, dukungan penuh dari Bobotoh pada laga tersebut. 

Sebab, hal itu bisa jadi tambahan motivasi bagi pemain yang dalam kondisi kelelahan menghadapi jadwal yang padat.

"Saya harap nanti stadion bisa penuh dengan dukungan yang sangat bagus. 

Karena itu akan memberi kami energi ekstra terutama ketika kelelahan usai bermain di banyak laga," katanya.

Meskipun demikian, ia optimis para pemain Persib Bandung bisa menampilkan permainan terbaik mereka. (*)

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Tags:
persib-bandungpersija-jakartaBojan HodakNusantaraliga 1stadion si jalak harupat

Rinrin Rindawati

Reporter

Rinrin Rindawati

Editor