Skuad Persija Jakarta Membara Tatap Duel Klasik Liga 1, Bambang Pamungkas: Bukan Hal Mustahil Raih 3 Poin di Kandang Persib

Sabtu 21 Sep 2024, 11:01 WIB
Potret Manajer Persija, Bambang Pamungkas saat berada di tengah lapangan. (Dok. Persija)

Potret Manajer Persija, Bambang Pamungkas saat berada di tengah lapangan. (Dok. Persija)

POSKOTA.CO.ID - Persija Jakarta akan melakoni laga tandang pada Senin, 23 September 2024 mendatang. Dan lawan yang akan dihadapinya ialah rivalnya, yaitu Persib Bandung.

Laga lanjutan Liga 1 tersebut akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung. Manajer Persija, Bambang Pamungkas mengungkapkan jika bukan hal yang mustahil bagi timnya untuk meraih tiga poin.

Tak hanya itu, momentum pertandingan melawan Persib ini bisa menaikkan mental para pemain.

Sebagai eks punggawa tim Macan Kemayoran, ia tentu tahu bagaimana atmosfer pertandingan saat Persija berhadapan dengan Persib.

“Pertandingan Persija vs Persib akan selalu menari dan menghadirkan atmosfer luar biasa baik di Jakarta atau di Bandung. Secara tim Persija memiliki mental yang sangat baik setiap bertandang ke Bandung,” kata Bepe sapaan akrab Bambang Pamungkas, dikutip dari laman resmi Persija.

“Pertandingan ini tidah hanya sangat penting bagi kami, namun juga bagi pendukung setia kami Jakmania dan tentu Kota Jakarta. Oleh karena itu, kami akan memberikan segalanya,” sambung Bepe.

Lebih lanjut, pelatih Persija Carlos Pena mengatakan jika anak asuhnya memiliki tekad untuk meraih kemenangan dan dirinya juga tengah bersemangat untuk melakoni laga yang disebut Derby Indonesia ini.

“Laga ini sangat penting, kami siap bertandang ke Bandung dan semoga hasil bagus didapat oleh tim,” kata juru taktik asal Spanyol itu.

Persib Lupakan Kekalahan dari Port FC

Saat ini, Persib Bandung mulai memfokuskan diri untuk menghadapi laga melawan Persija Jakarta. Pelatih Persib, Bojan Hodak meminta anak asuhnya agar melupakan kekalahan yang diterima kala menghadapi Port FC di AFC Champions League 2 (ACL 2).

Pelatih asal Kroasia itu mengatakan jika anak asuhnya harus kembali fokus melihat rangkaian pertandingan Liga 1 musim 2024/2025.

Pasalnya, skuad yang berjuluk Maung Bandung itu tak bisa berlarut menatap kekalahan karena hanya memiliki waktu dua hari untuk kembali bertanding melawan Persija di Liga 1.

“Yang terpenting segera lupakan kekalahan dari Port FC. Kami harus segera fokus untuk melawan Persija, karena ini seperti derby di Asia Tenggara,” kata Hodak.

Ia pun mengakui jika pertandingan melawan Persija bukan hal mudah, apalagi hanya memiliki masa persiapan yang singkat setelah bermain di ACL 2.

“Bagi kami pertandingan ini sangat penting, kami punya waktu 2-3 hari untuk recovery dan tentu saja saya tidak perlu memberikan motivasi pada pemain untuk laga melawan Persija ini,” ungkapnya.

Menarik untuk dinantikan derby Indonesia antara Persib vs Persija yang akan berlangsung pada hari Senin, 23 September 2024 mendatang.

Dapatkan berita dan informasi menarik lainnya di Google News dan jangan lupa ikuti kanal WhatsApp Poskota agar tak ketinggalan update berita setiap hari.

Berita Terkait

News Update